Berbagai Manfaat Kacang Kedelai Bagi Kesehatan Tubuh, Bagus untuk Kaum Wanita

Berbagai Manfaat Kacang Kedelai Bagi Kesehatan Tubuh, Bagus untuk Kaum Wanita

Berbagai Manfaat Kacang Kedelai Bagi Kesehatan Tubuh--

RADARUTARA.ID - Kedelai dapat dimanfaatkan sebagai bahan makanan. Bahkan, ada banyam manfaat Kedelai bagi kesehatan yang sayang untuk dilewatkan. Kedelai juga mempunyai kandungan protein yang tinggi, vitamin C, dan folat. Ada juga kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, dan tiamin.

Dengan kandungan nutrisi yang ada di dalamnya, kedelai dan olahannya mempunyai berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh.

Berikut ini manfaat kedelai bagi kesehatan tubuh:

1. Kaya Antioksidan

Tingginya kandungan antioksidan di dalam kedelai memberikan manfaat untuk mencegah serta mengurangi kerusakan sel di dalam tubuh akibat radikal bebas diantaranya seperti polusi udara dan makanan cepat saji.

BACA JUGA:Selalu Diburu Pembeli, Ini 4 Tongseng yang Wajib Dicoba di Bengkulu

2. Menurunkan Kolesterol

Adanya antioksidan didalam kedelai juga bisa mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) secara langsung. Bahkan, kedelai sudah terbukti bisa menurunkan tekanan darah.

3. Mencegah Kanker

Adanya kandungan isoflavon didalam kedelai akan membantu mencegah tumbuhnya sel kanker.

Inilah yang membuat manfaat kedelai sebagai pencegah kanker, contohnya kanker payudara dan endometrium pada wanita, serta kanker prostat pada pria.

4. Meredakan Nyeri Saat Haid

Manfaat lain yang diberikan isoflavon yaitu mengurangi rasa nyeri berlebihan saat siklus menstruasi datang.

Bahkan, isoflavon bisa mengurangi hot flash yang dialami beberapa wanita saat sebelum maupun sedang menstruasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: