Satgas TMMD ke-120 Kodim Bengkulu Utara Bongkar RTLH di Desa Bukit Tinggi, Suyanto Ucapkan Terima Kasih
Satgas TMMD ke-120 Kodim Bengkulu Utara Bongkar RTLH di Desa Bukit Tinggi, Suyanto Ucapkan Terimakasih --
RADARUTARA.ID- Satu dari dua unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) warga Desa Bukit Tinggi, Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara akhirnya di bongkar total oleh Satgas Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) Kodim 0423 Kabupaten Bengkulu Utara, pada Kamis (9/2024).
Rumah warga yang dibongkar tersebut merupakan milik Suyanto (46 tahun) seorang petani yang tinggal di jalan Perkutut Rt/Rw 002/002 Desa Bukit Tinggi.
Sebelum dibongkar, rumah ini kondisinya sangatlah memprihatinkan. Dimana sebagian besar Dindingnya terbuat dari anyaman bambu dan sebagian lagi terbuat dari dinding papan. Rumah yang memiliki ukuran minimalis tersebut lantainya juga hanya beralaskan tanah. Bahkan kayu penyangga rumahnya nyaris roboh termakan usia, serta atapnya juga mulai bocor.
Kondisi rumah yang sangat memprihatinkan dan tidak layak huni itu membuat Satgas TMMD Reguler ke-20 tahun 2024 Kodim 0423 Bengkulu Utara berencana untuk membangunnya kembali dengan spesifikasi yang lebih baik melalui program bedah rumah.
Kordinator Lapangan (Korlap) Program RTLH Kapten Inf Sarifudin mengatakan dari total dua unit rumah yang bakal menerima program pembangunan RTLH tersebut saat ini mulai dikerjakan. Rumah pertama yang akan mulai dilaksakan pembangunan ini merupakan rumah milik Suyanto.
"Untuk satu unit rumahnya lagi. Rencananya besok akan mulai dikerjakan," jelasnya.
Proses pengerjaan ini juga pihaknya tergetkan bakal rampung dalam 25 hari kedepan. Sebab, waktu kegiatan program hanya akan berlangsung selama satu bulan saja.
"Alhamdulillah dengan durasi waktu penyelesaian yang singkat tersebut kami juga mendapatkan dukungan bantuan tenaga dari warga sekitar. Sehingga pekerjaan bisa kami lakukan dengan cepat," jelasnya.
Lebih lanjut Kapten Sarifudin juga menyampaikan bahwa melalui program bedah rumah ini, TNI berharap kehidupan warga yang tinggal di rumah tidak layak huni tersebut bisa menjalani kehidupan yang lebih layak.
"Semoga dengan rumah yang lebih layak huni. Bapak Suyanto bisa lebih nyaman saat berada di rumah. Ini lah tugas kami sejatinya, yaitu mengatasi kesulitan masyarakat," bebernya.
Sementara itu, Suyanto juga mengaku sangat berterimakasih dan sangat terharu bisa mendapatkan perhatian TNI sehingga impiannya untuk memiliki rumah yang lebih layak huni bisa terlaksana.
"Saya sudah sangat lama ingin memiliki rumah yang lebih baik. Tapi karena kemampuan ekonomi yang pas-pasan, jadi sulit untuk membangunnya sendiri. Tapi Alhamdulillah, saat ini saya mendapatkan bantuan TNI untuk membuat rumah yang lebih layak," tandasnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: