33 Anggota Satgas PAM Pulau Terluar Diberangkatkan ke Enggano, Ini Misinya

33 Anggota Satgas PAM Pulau Terluar Diberangkatkan ke Enggano, Ini Misinya

33 Anggota Satgas PAM Pulau Terluar Diberangkatkan ke Enggano, Ini Misinya--

RADARUTARA.ID - Sebanyak 33 prajurit TNI AD diberangkatkan ke Pulau Enggano dalam rangka menjalankan misi pengamanan pulau terluar (PAM Puter).

Pelepasan itu dilaksanakan melalui upacara yang dipimpin langsung oleh Danrem 041/Gamas yang diwakili oleh Kasrem 041/Gamas Kolonel Kav Husnizon, S.I.P dan Komandan Upacara Dansatgas PAM Puter, Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han, pada Jumat (7/6/2024).

Kasrem 041/Gamas,Kolonel Kav Husnizon, S.I.P selaku inspektur upacara menyampaikan amanat Danrem 041/Gamas, dengan penuh rasa bangga dan hormat, Danrem menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada kalian yang telah siap mengemban amanah sebagai personel Satgas PAM Puter Enggano.  

"Tugas ini bukanlah tugas yang ringan, namun saya yakin dengan semangat, dedikasi, dan disiplin yang tinggi, kalian akan mampu menjalankan tugas ini dengan sebaik-baiknya," ujar Kasrem saat menyampaikan amanat Danrem 041/Gamas.


Satgas PAM pulau terluar berangkat ke Enggano--

Mulai hari "H" jam "J", selama 365 hari ke depan, kalian akan menggantikan personel lama yang sedang melaksanakan tugas operasi pengamanan pulau terluar  Enggano di wilayah Provinsi Bengkulu. 

Adapun tugasnya mencakup beberapa hal penting, yaitu melaksanakan operasi pengamanan pulau terluar, kalian harus selalu siap siaga dalam menjaga kedaulatan dan  keamanan  wilayah  Pulau Enggano dari segala bentuk ancaman dan gangguan, baik dari dalam maupun dari luar seperti ilegal fishing, penyelundupan, dan lainnya.

Selain itu, sebagai Dankolaops Danrem juga menekankan kepada seluruh personel Satgas agar disiplin dan menjaga profesionalisme. Kemudian kepedulian dan siap membantu terhadap masyarakat, seperti laksanakan program manunggal air dan manunggal sawah dan terakhir, harus terus menjaga sinergitas dengan pemerintah daerah dan instansi terkait, 

"Dan yang penting lagi, harus laporkan setiap perkembangan dan situasi di lapangan," tandasnya.

BACA JUGA:Jual Visa Ziarah Buat Haji, Pegiat Media Sosial Asal Indonesia Ditetapkan Tersangka

Sementara itu, Dansatgas PAM Puter, Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han yang tak lain juga Dandim 0423 Bengkulu Utara saat di konfirmasi radarutara.id juga menyampaikan bahwa, pemberangkatan sebanyak 33 personil TNI AD yang tergabung dalam Satuan Tugas PAM Puter ini merupakan periode ke-2. Dimana, mereka akan menjalankan tugas di Pulau Enggano selama satu tahun kedepan, terhitung mulai tanggal 7 Juni 2024 hingga 6 Juni 2025 mendatang.

"Untuk Satgas PAM Puter periode pertama akan kita tarik. Sebab, mereka sudah satu tahun bertugas di sana. Untuk Satgas yang baru juga akan bertugas di sana selama satu tahun," jelasnya.

Lebih jauh, Aidil juga menyampaikan bahwa personil Satgas PAM Puter periode 2 ini melibatkan anggota Brigif 18, Anggota Korem 041/Gamas dan Anggota Kodim 0423/BU.

"Kalau untuk Satgas PAM Puter gelombang pertama hanya melibatkan personil dari Kodim Bengkulu Utara Saja. Tapi kali ini tidak," bebernya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: