Satgas Pencegahan Virus Corona Dibentuk Hingga Desa
AIR NAPAL RU - Meski hingga saat ini, belum ditemukan adanya masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara yang terinfeksi virus Corona (Covid-19). Namun, wabah yang berasal dari Kota Wuhan, China itu, tengah menjadi perhatian serius oleh Pemkab Bengkulu Utara. Sebab, di sejumlah provinsi tetangga virus mematikan itu, telah mulai ditemukan. Menyikapi fenoma itu, secara konkret pemerintah daerah membentuk satuan tugas (Satgas) pencegahan virus Corona mulai dari tingkat kabupaten hingga tingkat desa. Berdasarkan pantauan RU, setelah sebelumnya pemerintah Kecamatan Air Napal membentuk Satgas Pencegahan Corona di tingkat kecamatan, pada Rabu (18/3/2020) kemarin. Para Satgas pencegahan virus Corona tersebut bergerak langsung ke desa-desa untuk melakukan pembentukan satgas pencegahan Corona di tingkat desa. Camat Air Napal, Supandi, SH mengatakan pembentukan Satgas tersebut merupakan sebuah upaya Pemkab Bengkulu Utara dalam mencegah penyebaran virus Corona masuk ke Kabupaten Bengkulu Utara. \"Hari ini tadi, seluruh desa di Kecamatan Air Napal sudah membentuk Satgas Pencegahan Virus Corona. Tujuannya tak lain sebagai langkah antisipasi dini masyarakat agar, mulai saat ini rutin menjaga kebersihan tubuh, salah satunya melalui upaya cuci tangan menggunakan sabuh atau cairan antiseptik sesering mungkin,\" jelas camat. Selain itu, Satgas Pencegahan Corona ini juga bakal melakukan kegiatan sosialisasi dari rumah ke rumah warga, agar selama 14 hari kedepan, tidak menghindari aktifitas keluar rumah dan mendatangi pusat keramaian. \"Seluruh sekolah sudah diliburkan. Itu tujuannya, agar para siswa dan dewan guru jangan dulu melakukan aktifitas di luar rumah dan jika harus kluar rumah harus menggunakan masker,\" tandasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 3 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 4 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara
- 5 Pencoblosan di Ketahun-Pinang Raya Aman dan Kondusif, Kapolsek Pastikan Kawal Logistik Hingga ke Kecamatan
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 3 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 4 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara
- 5 Pencoblosan di Ketahun-Pinang Raya Aman dan Kondusif, Kapolsek Pastikan Kawal Logistik Hingga ke Kecamatan