Ditinggal Sholat Maghrib, Mio Warga Raib

Ditinggal Sholat Maghrib, Mio Warga Raib

LAIS RU - Pelaku pencurian kendaraan bermotor kembali beraksi dalam Kecamatan Lais. Hanya berselang 10 menit ketika menunaikan sholat Magrib di Masjid, sepeda motor jenis Yamaha Mio warna merah milik Marimin (36) warga Desa Taba Baru raib digondol maling. Akibatnya, korban mengalami kerugian ditaksir mencapai belasan juta rupiah. Informasi terhimpun RU, aksi pencurian kendaraan bermotor yang dialami Marimin terjadi pada Selasa (18/7) pukul 18.35 WIB. Kala itu, korban bersama warga lainnya tengah menunaikan ibadah sholat Magrib di masjid yang berlokasi tak jauh dari kediaman korban. Sepeda motornya sengaja diparkir tepat di depan Masjid. Korban baru mengetahui jika sepeda motor miliknya hilang dicuri, setelah korban keluar Masjid untuk kembali pulang ke rumah. \"Melihat motornya sudah tidak ada di tempat, warga lantas melakukan pengejaran,\" ungkap Yan, salah satu warga desa setempat. Saat kejadian, lanjut saksi mata ini, salah satu warga sempat melihat kendaraan milik korban melaju ke arah Kota Arga Makmur. \"Ada pula yang mencoba melakukan pengejaran. Tetapi belum membuahkan hasil. Kuat dugaan pelaku jumlahnya lebih dari satu orang,\" ujarnya. Kapolres BU, AKBP Andhika Visnhu, SIK melalui Kapolsek Lais, IPTU Welliwanto Mallau, SIK membenarkan aksi pencurian kendaraan bermotor yang menimpa warga Desa Taba Baru tersebut. \"Hingga pukul 19.00 WIB (usai kejadian, red) kami masih berupaya melakukan pengejaran. Kami juga langsung berkoordinasi ke pihak Mapolres BU, guna mempersempit ruang gerak pelaku,\" demikian Kapolsek. (jho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: