Karya Pelajar SMKN 10 Bengkulu Utara Berhasil Wakili Provinsi Bengkulu ke Tingkat Nasional

Karya Pelajar SMKN 10 Bengkulu Utara Berhasil Wakili Provinsi Bengkulu ke Tingkat Nasional

Kepsek SMKN 10 Bengkulu Utara, Saipul, M.Pd--

MARGA SAKTI SEBELAT, RADARUTARA.ID- Karya film buatan pelajar di lingkungan SMKN 10 Bengkulu Utara, Desa Suka Makmur, Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS) berhasil menjadi yang terbaik di tingkat provinsi dan berkesempatan mewakili Provinsi Bengkulu ke tingkat nasional.

Selanjutnya karya pelajar asal SMKN 10 Bengkulu Utara, ini akan berlanjut ke ajang lomba Kreativesia Pemuda Indonesia yang akan diselenggarakan di Kalimantan Selatan, untuk kategori lomba film pendek pada tanggal 30 Agustus - 1 September 2024, mendatang.

Kepsek SMKN 10 Bengkulu Utara, Saipul, M.Pd, melalui Guru Pembina, Harsono, S.Pd, mengungkapkan.

Perlombaan bergengsi tingkat nasional yang akan diikuti oleh anak didiknya, tersebut merupakan bagian dari program pembinaan terhadap kepemudaan yang diselanggarakan oleh Kemenpora RI.

BACA JUGA:Berdasarkan Aturan Terbaru, Ini Syarat dan Biaya untuk Pecah Sertifikat Tanah

BACA JUGA:Parades Keluhan Pembayaran Gaji, Transfer Anggaran dari DPKAD Belum Ada

Dan Harsono, membenarkan, pada ajang tersebut karya film pendek yang diproduksi oleh anak didiknya bernama Nurul Nurhayati, kelas XII jurusan Produksi Film ini berhasil menjadi yang terbaik di tingkat provinsi dan akan melenggang ke tingkat nasional untuk mewakili Provinsi Bengkulu.

"Kegiatan ini terbuka untuk pemuda dan pelajar. Kebetulan untuk tingkat Provinsi Bengkulu, karya dari anak didik kita mampu menjadi yang terbaik di tingkat provinsi dan berlanjut ke tingkat nasional," pungkas Harsono.

Dikatakan Harsono, sejumlah persiapan tengah diupayakan oleh pihaknya untuk menghadapi kompetisi lanjutan di tingkat nasional.

Harsono, optimis, dengan persiapan optimal yang sedang diupayakannya hari, ini siswi besutannya tersebut akan lebih siap untuk bersaing dengan peserta lainnya. 

"Waktu yang ada saat, ini sedang kami gunakan untuk persiapan menghadapi kompetisi lanjutan ke tingkat nasional. Upaya pembinaan secara intens terhadap individu siswi yang bersangkutan sedang kami upayakan. Insya Allah dengan persiapan yang matang nantinya, karya dari siswi kita berhasil menjadi yang terbaik lagi dan bisa mengharumkan nama daerah dan sekolah kita. Mohon doa dan dukungannya," demikian Harsono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: