Jalan Longsor Intai Nyawa Pengendara

Kamis 24-10-2019,12:59 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

AIR NAPAL RU - Diharapkan pengendara untuk berhati-hati ketika melewati Jalur Lintas Barat (Jalinbar) Kabupaten Bengkulu Utara (BU). Pasalnya, selain ada beberapa titik jalan berlubang, ada juga longsor akibat abrasi. Salah satunya, jalan yang berada di Desa Pasar Palik Kecamatan Air Napal. Pada titik jalur menikung ini, terdapat satu titik jalan longsor yang mengakibatkan sebagian badan jalan terjun ke dasar pantai sedalam kurang lebih 10 meter. Ketika malam hari, potensi kecelakaan khsusunya para pengendara dari luar daerah, berpotensi besar terjebak ke jurang karena diperparah dengan minim penerangan serta tak ada rambu-rambu. Salah seorang pengendara, Wahyudi berharap, titik-titik rawan kecelakaan akibat kerusakan infrastruktur jalan ini segera di pasang rambu-rambu. \"Ini guna meminimalisir angka kecelakaan lalulintas. Sebab, sering kali ada pengendara dari luar daerah yang tidak hapal dengan medan Jalinbar tersebut,\" pintanya. Terpisah, Camat Air Napal, Supandi, SH menyikapi hal ini mengaku, akan segera berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan BU. \"Iya nanti akan kami sampaikan terkait pemasangan rambu-rambunya. Namun, terlepas akan di pasang atau tidak, kami akan koordinasi dengan desa untuk segera memasang tanda di titik jalan yang rusak tersebut,\" pungkasnya. (sfa)

Tags :
Kategori :

Terkait