ARGA MAKMUR RU - Kecamatan Air Napal, Kabupaten Bengkulu Utara berhasil mendapatkan Juara 3 lomba stand pameran terbaik dalam Pekan Raya HUT Kota Arga Makmur, ke 43 tahun 2019 ini. Predikat ini diberikan untuk Stand Terbaik Kategori Stand OPD dalam pekan raya yang digelar kurang lebih selama seminggu ini. Torehan prestasi yang menggembirakan itu, tak lain berkat adanya dukungan penuh dari Desa Talang Kering (Talker). Sebab, hampir seluruh item materi yang di pamerkan tersebut merupakan hasil kreasi dan kreatifitas dari Desa Talang Kering. Mulai dari kerajinan tangan, produksi makanan hingga buku-buku bacaan yang terpampang dalam stand pameran dari Kecamatan Air Napal ini. Kepala Desa Talang Kering, Fauzul Khabir, S.Sos mengaku sangat bangga dengan pencapaian hasil tersebut. \"Kami tak menduga. Alhamdulilah stand dari Talang Kering sebagai perwakilan dari Kecamatan Air Napal berhasil mendapatkan juara tiga tahun ini,\" akunya. Dalam kesempatan itu juga, Fauzul demikian pria ini akrab disapa berharap, agar event seperti ini terus ditingkatkan dan dilibatkan desa-desa. Sebab, dengan seperti ini, bisa menjadi memotivasi desa untuk membangun dan mengembangkan industri kreatif di desa. \"Dan kepada pihak terkait kami berharap juga bisa menindaklanjuti produk-produk unggulan tersebut ke pasar yang lebih luas sehingga mampu mendongkrak ekonomi di perdesaan,\" pintanya. Ia juga menilai, untuk kegiatan pekan raya tahun ini sukses serta tim penilainya cukup adil sesuai keadaan yang ada, dan harapannya kedepan penilaian desa, kecamatan, OPD atau organisasi dilakukan secara terpisah. \"Kami dari stand Talker Community Desa Talang Kering merasa puas dan berterimakasih kepada semua pihak yg telah memfasilitasi kegiatan ini,\" pungkasnya. (sfa)
Diisi Desa Talang Kering, Stand Air Napal Raih Juara 3
Senin 14-10-2019,11:31 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :