Spirit Dari Wawali Kunjungi Lokasi TMMD Diapresiasi

Jumat 26-07-2019,13:00 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

BENGKULU RU - Langkah yang dilakukan Wakil Walikota Bengkulu, Dedi Wayudi, SE, MM yang kembali mengunjungi Satuan Penugasan (Satgas) dan masyarakat ke lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-105 Kodim 0407/Bengkulu diapresiasi. Pasalnya kunjungan itu memberikan spirit dalam pelaksanaan TMMD. \"Kita menyambut baik kunjungan dari Beliau (Wawali, red) , yang salah satu tujuannya untuk memantau langsung pelaksanaan kegiatan TMMD serta memberikan spirit kepada Satgas dan masyarakat yang melaksanakan kegiatan sasaran fisik TMMD,\" ungkap Dandim 0407/Bengkulu, Letkol Arm. Yose Rizal Sa\'at. Terlebih, lanjut Yose, dalam kunjungannya tadi (kemarin, red), Wawali juga menyempatkan diri berdialog secara langsung baik dengan Satgas TMMD ataupun masyarakat. \"Kita apresiasi karena berkat kunjungan kita optimis dapat meningkatkan semangat para Satgas dan masyarakat,\" ujarnya. Sementara itu, Dedi Wahyudi memohon maaf lantaran tidak bisa rutin melakukan peninjuan pelaksanaan kegiatan TMMD yang berlangsung dalam wilayah Kota Bengkulu. \"Makanya dalam kesempatan ini, saya langsung melihat-lihat kegiatan yang sedang dilaksanakan Satgas bersama masyarakat,\" kata Dedi. Disisi lain, Dedi menyampaikan ucapan terimakasih kepada TNI yang saat ini sudah membantu Pemkot Bengkulu dalam mempercepat pembangunan di wilayah Kota Bengkulu. \"Sudah cukup lama tidak ada kegiatan TMMD di wilayah Kota Bengkulu. Kita berharap program TMMD ini, tidak hanya berhenti sampai disini, mungkin kedepan kita akan upayakan bisa bergilir ke Kecamatan lain yang ada di wilayah Kota Bengkulu,\" singkatnya. (tux)

Tags :
Kategori :

Terkait