Menikmati Seafood khas Bengkulu di RM Sembam Ikan Marola, Dijamin Harga Engga Bikin Kantong Bolong

Menikmati Seafood khas Bengkulu di RM Sembam Ikan Marola, Dijamin Harga Engga Bikin Kantong Bolong

Menikmati Seafood khas Bengkulu di RM Sembam Ikan Marola, Dijamin Harga Engga Bikin Kantong Bolong--

RADARUTARA.ID - Jika liburan ke Bengkulu jangan lupa untuk mencicipi kulinernya. Selain mempunyai keindahan alam yang memukau, Bengkulu juga menjadi surga bagi para penikmat kuliner.

Di tengah banyaknya sajian makanan laut yang menggoda, RM Sembam Ikan Marola muncul sebagai bintang kuliner khas Bengkulu yang tidak boleh terlewatkan.

Terletak di Jalan Garuda Pariwisata, tempat ini menyuguhkan kenikmatan sajian laut yang mencerminkan cita rasa unik dari kekayaan alam di daerah ini.

RM Sembam Ikan Marola adalah destinasi kuliner yang menjadi magnet untuk penikmat masakan laut.

BACA JUGA:Ngeri! Ini Alasan Kenapa Tidak Dianjurkan Minum Teh Ketika Perut Kosong

Menyuguhkan hidangan laut khas Kota Bengkulu, tempat ini sudah mendapat hati daei warga setempat dan wisatawan dengan menu andalannya, yang bernama Udang Tempoyak.

Udang yang masih segar dan lezat diolah dengan cita rasa khas, bercampur tempoyak, yang akan memberikan aroma dan rasa yang tak tertandingi.

Kenikmatan sensasi menggigit udang dengan cita rasa yang unik, bergabung dengan rasa manis dan sedikit asam dari tempoyak.

Keistimewaan Sembam Ikan Marola bukan cuma terletak pada rasanya saja, tetapi juga pada harganya yang masih cukup terjangkau.

BACA JUGA:Bikin Mertua Pangling, Ini Dia Desain Renovasi Rumah Sederhana jadi Cakep ‎

Menu seafood yang disajikan di tempat ini masuk dalam kategori yang cukup ramah di kantong.

Sehingga, kamu bisa menikmati hidangan laut yang berkualitas tanpa harus merogoh kantong terlalu dalam.

RM Sembam Ikan Marola berlokasi Jlalan Garuda Pariwisata menjadikannya gampang untuk diakses oleh semua kalangan.

Jadi, kalau kamu mencari pengalaman kuliner yang autentik dan menggugah di Kota Bengkulu, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi sajian lezat di RM Sembam Ikan Marola.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: