Cocok Jadi Ide Takjil, Ini Resep Strudel Pisang yang Lumer dengan Isian Melimpah

Resep Strudel Pisang yang Lumer dengan Isian Melimpah--
RADARUTARA.ID - Strudel pisang merupakan camilan manis yang memiliki tekstur renyah di luar dan lumer di dalam.
Kelezatannya berasal dari gabungan kulit pastry yang garing dengan isian pisang dan cokelat yang melimpah.
Tak heran, jika strudel pisang jadi favorit bagi banyak orang.
Tapi sekarang ini kamu tak perlu repot membelinya di toko, karena strudel pisang bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan yang sederhana.
Bagi kamu yang ingin mencoba ide jualan, strudel pisang bisa menjadi pilihan tepat.
Proses pembuatannya cepat, bahan-bahannya mudah dicari, dan rasanya dijamin bikin ketagihan.
Strudel pisang buatan sendiri juga dapat dikreasikan dengan beragam topping, seperti keju atau meses, sesuai selera pelanggan.
Berikut ini bahan-bahan yang diperlukan:
- 1 pak puff pastry instan
- 2 buah pisang tanduk, dipotong-potong
- 3 sdm margarin untuk memanggang pisang
- 3 sdm selai cokelat
- 2 sdm meses untuk topping
- 50 gr keju parut
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: