Tak Disangka, Lempok Durian Khas Bengkulu Ternyata Punya Banyak Manfaat Baik untuk Tubuh

Tak Disangka, Lempok Durian Khas Bengkulu Ternyata Punya Banyak Manfaat Baik untuk Tubuh

Tak Disangka, Lempok Durian Khas Bengkulu Ternyata Punya Banyak Manfaat Baik Untuk Tubuh--

RADARUTARA.ID - Lempok durian adalah makanan khas Bengkulu yang berbahan dasar durian asli Bengkulu. Makanan khas ini banyak digemari wisatawan, baik lokal hingga asing.

Hal ini dikarenakan durian Bengkulu mempunyai cita rasa yang khas. Untuk kamu yang pernah ke Bengkulu dan mencicipi lempok durian pasti akan rindu akan sensasi legitnya makanan khas Bengkulu ini.

Latar belakang terlahirnya makanan ini karena produksi buah durian di Bengkulu begitu melimpah. Kondisi inilah yang kemudian membuat buah durian tidak habis dikonsumsi.

Itu sebabnya, agar tidak terbuang sia-sia durian wajib diolah menjadi bentuk panganan. Salah satu bentuk panganan tersebut yakni lempok durian.

BACA JUGA:Garuda Indonesia Tebar Promo Tiket Besar-besaran Jelang Libur Nataru, Diskon hingga 80 Persen

Lempok bukan cuma lezat tetapi juga banyak memiliki manfaat. Berikut ini beberapa manfaat lempok durian yang wajib kamu tahu:

1. Mencegah Anemia (Kurang Darah)

Lempok mengandung kadar zat besi yang lumayan tinggi. Zat ini banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan tubuh lantaran bisa mencegah anemia atau kurang darah. Bahkan, durian bisa merangsang produksi hemoglobin dalam darah sehingga sangat membantu penderita anemia.

2. Meredakan Nyeri Lambung

Kalau kamu mengalami sakit pada bagian lambung, kamu bisa mengkonsumsi durian ataupun olahannya. Salah satunya yakni lempok durian khas Bengkulu.

BACA JUGA:Dana Desa Harus Dikelola Sesuai Azas dan Aturan, Bupati: Kades Jangan Merangkap Jadi Bendahara!

3. Pengontrol Suhu Badan

Mengkonsumsi durian ketika cuaca dingin atau malam hari dipercaya bisa menghangatkan suhu tubuh. Hal ini dikarenakan buah durian mengandung karbohidrat dan juga glukosa yang bisa menghangatkan tubuh. Tingginya kandungan buah tersebut bisa mempengaruhi fungsi organ hati yang mempunyai peran penting sebagai pengendali suhu tubuh.

4. Mengurangi Resiko Stroke

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: