Kasus Cacar Monyet di Jakarta Meledak, 34 Kasus Kasus Ditularkan Lewat Ini
Kasus Cacar Monyet di Jakarta Meledak, 34 Kasus Kasus Ditularkan Lewat Ini--
RADARUTARA.ID- Kasus penyakit monkey pox atau cacar monyet di wilayah Jakarta tengah meledak. Tercatat sampai hari ini sudah ada 34 kasus yang dilaporkan sampai Minggu 12 November 2023.
"Update kasus monkeypox domisili DKI Jakarta pern12 November 2023 jam 19.00. kasus positif totalnya 34 orang. Satu pasien diantaranya merupakan kasus Agustus 2022 dan telah sembuh," ungkap Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ngabila Salama, dikutip dari berbagai sumber pada keterangannya yang disampaikan 13 November 2023.
Patut diketahui, saat ini jumlah kasus bertambah sebanyak 5 kasus dari data terakhir yang diterima Dinas Kesehatan DKI Jakarta pada 6 November 2023.
Kala, itu terdapat 29 kasus cacar monyet di Jakarta. Dan tidak dilaporkan adanya penambahan kasus hingga 11 November 2023.
BACA JUGA:Bantuan PIP NOVEMBER-DESEMBER 2023 Cair, Silahkan Cek Rekening!
Dan saat, ini sedikitnya 33 orang yang masih terkonfirmasi positif cacar monyet masih menjalani isolasi di rumah sakit (RS). Seluruhnya adalah berjenis kelamin laki-laki dari usia 25-50 tahun.
"Semua berjalan ringan. Diketahui semuanya tertular dari kontak seksual," ungkap Ngabila.
Terpisah, Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, memberi perintah ke Dinas Kesehatan untuk membentuk tim khusus untuk melacak penularan kasus cacar monyet ini.
Tindakan tersebut ditempuh, agar pasien yang terjangkit cacar monyet bisa teridentifikasi dan ditangani secara medis. Selebihnya, Pemprov DKI juga telah berkoordinasi dengan Kemenkes RI untuk melakukan vaksinasi terkait cacar monyet secara terbatas kepada para pasien positif dan kelompok beresiko.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: