Tiba di Bengkulu Utara, Menteri Risma Langsung Temui Korban Pencabulan
Tiba di Bengkulu Utara, Menteri Risma Langsung Temui Korban Pencabulan--
KETAHUN, RADARUTARA.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI, Tri Rismaharini, tiba di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara pada Selasa (9/5) siang ini.
Mensos Risma, yang turut didampingi Bupati Bengkulu Utara, Ir H Mian dan Ketua DPRD BU, Sonti Bakara, SH, ini langsung menemui korban pencabulan oleh oknum guru di aula Desa Giri Kencana, Kecamatan Ketahun.
Tapi sayangnya, tak banyak agenda yang terpantau dari jalannya kegiatan yang dilakukan oleh Mensos Risma, bersama para korban pencabulan di Kecamatan Ulok Kupai.
Pasalnya, agenda Menteri yang sebelumnya menjadi Walikota Surabaya ini, menemui korban pencabulan berlangsung tertutup.
"Agenda Mensos hari ini untuk memberi trauma healing kepada para korban pencabulan yang sempat dilakukan oleh oknum guru, kemarin," singkat Kapolsek Napal Putih, IPTU Sugeng Prayitno, SH.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: