Bendungan Palak Siring Batu Layang Ditutup
HULU PALIK RU - Sempat kecolongan, lokasi wisata bendungan Palak Siring Batu Layang di Desa Batu Raja R, Kecamatan Hulu Palik, akhirnya diportal oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Hulu Palik yang bekerja sama dengan desa dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bengkulu Utara.Sterilisasi lokasi wisata dari para pengunjung itu dilakukan pada Selasa (27/5/2020) kemarin. Camat Hulu Palik, Ir. Ali Amran ketika dikonfirmasi RU mengatakan, ada 3 akses jalan menuju lokasi bendungan itu telah ditutup, baik jalan via Batu Roto, Batu Raja R dan Batu Layang. \"3 jalan menuju lokasi bendungan sudah kami tutup. Namun tidak ditutup total mengingat akses jalan tersebut merupakan akses jalan antar desa akses menuju jalan ke kebun, jadi untuk warga sekirar tetap bisa lewat di jalur-jalur ini, yang penting jangan berhenti di bendungan,\" jelasnya. Sementara itu, untuk memastikan tidak adanya warga yang tetap masuk dan bersantai atau mandi di lokasi bendungan tersebut. Camat mengaku, jika pihaknya sudah menginstruksikan aparatur desa untuk berjaga di pintu masuk dan patroli ke lokasi bendungan. \"InsyaAllah, mulai hari ini tidak ada lagi warga yang berkumpul di sana. Untuk diketahui juga, ini lokasi bukan termasuk lokasi wisata, karena pengelolanya tidak ada. Beberapa waktu lalu, memang banyak yang datang ke sana, tapi itu untuk menikmati alam saja,\" tutup camat. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 PKD dan Petugas Gabungan Tertibkan APK Paslon yang Masih Terpasang di Tempat Umum
- 2 Performa Samsung Galaxy A05s: Smartphone Stylish dengan Fitur Andal
- 3 Proses Pengurusan DPTB Khusus dengan 4 Kategori Sudah Ditutup
- 4 H-3 Undangan ke TPS Mulai Dibagikan, PPK Minta KPPS Teliti
- 5 Hari ke 3, Tim Gabungan Masih Berjibaku Lakukan Pencarian Korban Tertimbun Longsor Asal Desa Lubuk Mindai
- 1 PKD dan Petugas Gabungan Tertibkan APK Paslon yang Masih Terpasang di Tempat Umum
- 2 Performa Samsung Galaxy A05s: Smartphone Stylish dengan Fitur Andal
- 3 Proses Pengurusan DPTB Khusus dengan 4 Kategori Sudah Ditutup
- 4 H-3 Undangan ke TPS Mulai Dibagikan, PPK Minta KPPS Teliti
- 5 Hari ke 3, Tim Gabungan Masih Berjibaku Lakukan Pencarian Korban Tertimbun Longsor Asal Desa Lubuk Mindai