Objek Wisata Diminta Tutup
PUTRI HIJAU RU - Kapolsek Putri Hijau, Iptu Fery Octaviari Pratama, SIK, MH mengimbau seluruh pengelola objek wisata di wilayah hukumnya, agar menutup dan tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian masyarakat. Imbauan ini disampaikan dan harap dipatuhi demi memutus mata rantai penularan Covid-19 yang masih menjadi konsentrasi bagi seluruh pihak. \"Kita sudah minta kepada seluruh pengelola objek wisata agar menutup kegiatan dan tidak memfasilitasi kegiatan yang dapat mengundang keramaian masyarakat. Saya berharap bisa dipatuhi dan menjadi perhatian kita bersama dalam memutus mata rantai penularan Covid-19,\" tegas Kapolsek. Jika masih ditemukan kerumunan masyarakat di sejumlah objek wisata, Kapolsek mengaku, tidak segan meminta masyarakat untuk pulang ke rumahnya masing-masing. Untuk memastikan seluruh objek wisata terbebas dari kerumunan masyarakat, Kapolsek telah menugaskan personelnya terutama babhinkamtibmas untuk melaksanakan patroli ke objek wisata yang kerap menjadi rujukan masyarakat saat momen lebaran Idul Fitri. \"Anggota kita fokuskan untuk memantau seluruh kegiatan di objek wisata. Jika masih ada masyarakat yang berkerumun, terpaksa kita minta untuk pulang ke rumah. Saya harap pandemi Covid-19 ini dapat menjadi perhatian bersama dan kita sangat mengharapkan kerjasama dari masyarakat untuk mematuhi seluruh imbauan pemerintah agar wilayah kita tetap berada di zona hijau dan pandemi ini segera berkahir,\" pinta Kapolsek.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya