RADARUTARA.ID- Sema orang khususnya, umat Muslim pastinya pernah mendengarkan kisah Nabi Yunus AS. Ya, dalam kisahnya itu Nabis Yunus AS bisa menjadi contoh kesabaran bagi mereka yang sedang mendapat masalah besar.
Kala, itu Nabis Yunus AS, sendiri pernah mengalami kesulitan saat ditelah oleh ikan Paus dan ada doa yang diamalkan oleh Nabi Yunus AS.
Lantas bagai mana cara mengamalkan doa tersebut?
Bacaan doa Nabi Yunus AS terdapat di Al-Quran surah Al Anbiya ayat 87. Berikut ini bacaan, arti dan tafsirnya.
BACA JUGA:Berikut Jadwal Libur Awal Puasa 2024 untuk Siswa SD-SMA di Berbagai Provinsi, Catat!
Doa Nabi Yunus
لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَlā ilāha illā anta sub-ḥānaka innī kuntu minaẓ-ẓālimīn
Artinya: "Tidak ada tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau. Sungguh, aku termasuk orang-orang yang zalim."
Menurut Tafsir Al-Qur'an Kementerian Agama RI, dalam doa tersebut Nabi Yunus AS sadar atas kesalahannya yang telah dilakukannya sebagai Nabi dan Rasul, yaitu tidak sabar dan tidak berlapang dada menghadapi kaumnya.
Rasulullah SAW juga mengungkap keistimewaan lain dari doa Nabi Yunus AS, yakni dapat mengabulkan permohonan seorang muslim kepada Allah SWT.
دَعْوَةُ ذِى النُّونِ إِذْ دَعَا وَهُوَ فِى بَطْنِ الْحُوتِ لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّى كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ. فَإِنَّهُ لَمْ يَدْعُ بِهَا رَجُلٌ مُسْلِمٌ فِى شَىْءٍ قَطُّ إِلاَّ اسْتَجَابَ اللَّهُ لَهُArtinya: "Doa Dzun Nuun (Nabi Yunus) ketika ia berdoa dalam perut ikan paus adalah: 'Laa ilaaha illaa anta, subhaanaka, innii kuntu minadz dzaalimiin' Sesungguhnya tidaklah seorang muslim berdoa dengannya dalam suatu masalah, melainkan Allah kabulkan baginya." (HR At Tirmidzi)
BACA JUGA:5 Aplikasi Edit Video Paling Lengkap dan Full Efek Ini Wajib Kamu Miliki
Cara Mengamalkan Doa Nabi Yunus
Selain diamalkan untuk memohon petunjuk saat keadaan susah dan mengabulkan permohonan, doa Nabi Yunus AS juga dapat diamalkan untuk memohon meninggal dalam keadaan syahid dan memohon kesembuhan. Hal ini seperti disampaikan dalam kitab Fathul Mu'in karya Al Imam Zainuddin bin Abdul 'Aziz Al Malebari seperti dikutip dari Dahsyatnya Doa Para Nabi karya Syamsuddin Noor.
"Barang siapa yang membaca doa, Laa ilaaha illaa anta... (doa Nabi Yunus AS) sebanyak empat puluh kali (40x) ketika ia sedang sakit, maka apabila ia meninggal dunia karena sakitnya itu, ia akan diberi ganjaran oleh Allah SWT seperti ganjarannya para syuhada. Dan apabila ia sembuh dari sakitnya itu, maka ia akan mendapat ampunan Allah SWT. Semoga Allah SWT mengampuni kita semua dan menyelamatkan kita dari azab neraka," bunyi keterangan dalam kitab tersebut.