Item Infrastruktur Fokus Kecamatan

Rabu 06-03-2019,10:26 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

NAPAL PUTIH RU - Usai menampung tiga prioritas usulan di masing-masing bidang dalam pelaksanaan Musrenbangcam beberapa bulan lalu. Camat Napal Putih, Abdul Hadi, SIP mengaku, akan memperjuangkan tiga usulan prioritas infrastruktur yang menjadi fokus pembangunan di wilayah kerjanya pada agenda Msurenbangkab untuk TA 2020 pada hari ini. Diantaranya pembangunan jalan aspal Desa Napal Putih-Muara Santan, jalan aspal link dari Desa Air Tenang-Tanjung Harapan dan pembanguann jalan lingkungan di sekitar wilayah Kecamatan Napal Putih. Ini diakui Camat, akan disampaikan dalam Musrenbangkab dengan harapan bisa direalisasikan. \"Kalau tidak bisa semuanya, minimal beberapa diantaranya bisa tercover di TA 2020. Ini menjadi kebutuhan dasar bagi masyarakat di Kecamatan Napal Putih dalam melaksanakan kehidupannya sehari-hari,\" terangnya. Terlepas beban pembangunan yang harus disikapi oleh Pemkab BU, Camat berusaha memperjuangkan usulan pembangunan link jalan provinsi dari Desa Jabi sampai ke Tanjung Alai. Selain lisan, Camat akan menyeriusi usulan pembangunan jalan provinsi di wilayahnya itu dengan membuat proposal dan berharap, Pemprov serius menangani kerusakan jalan di Kecamatan Napal Putih. \"Kalau sekedar usulan di kabupaten saja, tidak cukup. Agar usulan yang disampaikan oleh kabupaten ke provinsi selaras maka kita buat proposalnya sekalian. Mudah-mudahan mendapat perhatian dari Pemprov selaku pihak yang bertangungjawab,\" pinta Camat. (sig)

Tags :
Kategori :

Terkait