Selain Bisa Meningkatkan Bonding, Ternyata Ada Manfaat Lain dari Ibu yang Menyuapi Balita
Bisa Tingkatkan Bonding, Ternyata Ada Manfaat Lain dari Ibu yang Menyuapi Balita--
RADARUTARA.ID- Setelah masuk masa MPASI, bayi akan mengenal jenis makanan tambahan selain ASI dan biasanya akan melibatkan orang tua terutama ibu untuk menyuapinya.
Namun ternyata kegiatan menyuapi anak memiliki banyak sekali manfaat, baik untuk sang anak maupun untuk orang tuanya sendiri.
Menyuapi anak balita makan memiliki berbagai manfaat, baik dari segi fisik, emosional, maupun perkembangan sosial anak.
Berikut adalah beberapa manfaat utama yang bisa kamu dapatkan sebagai seorang ibu.
BACA JUGA:Jangan Hanya Fokus ke Protein, MPASI Juga Penting Masukan Asupan Serat dan Sayuran
BACA JUGA:Aturan Pemberian Telur Ayam untuk MPASI Anak dan Jenis Telur yang Kaya Nutrisi
1. Membangun Ikatan Emosional
Momen menyuapi adalah waktu berkualitas yang bisa memperkuat ikatan emosional antara ibu dan anak.
Anak merasa dicintai dan diperhatikan oleh orang tuanya, sehingga bisa menumbuhkan rasa kasih sayang antara keduanya.
Anak merasa aman dan nyaman ketika ibu berada dekat, yang penting untuk perkembangan emosional mereka.
BACA JUGA:Jangan Bingung, Jenis Ikan Tawar Ini Cocok untuk MPASI da Cara mengolahnya Juga Gampang
BACA JUGA:7 Jenis Buah yang Bagus untuk MPASI, Dijamin Buah Hatimu Bakal Doyan
2. Membantu Mengembangkan Keterampilan Makan
Ibu dapat mengajari anak cara mengunyah dan menelan makanan dengan benar, membantu mengembangkan keterampilan motorik oral.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: