PLN

Cara Memasak Gulai Tapau Ikan Palau, Kuliner Bengkulu Selatan yang Wajib Dicoba

Cara Memasak Gulai Tapau Ikan Palau, Kuliner Bengkulu Selatan yang Wajib Dicoba

Cara Memasak Gulai Tapau Ikan Palau, Kuliner Bengkulu Selatan yang Wajib Dicoba--

RADARUTARA.ID - Sajian kuah santan yang satu ini, menjadi salah satu gulai yang cukup membuat lidah para penggemarnya ketagihan dengan sensasi asam pedas yang berasal dari rempah alami. Ditambah pula gurih dan lezatnya daging ikan palau asap atau Tapau Palau yang mempunyai cita rasa yang khas.

Ikan Palau atau Nilem banyak ditemui di sungai, di perairan mengalir atau tergenang dan kaya akan oksigen terlarut. Ikan ini banyak ditemui di perairan ataupun sungai di Provinsi Bengkulu.

Ikan nilem atau palau ini merupakan salah satu masakan yang sangat diburu oleh penikmat kuliner, selain rasa dagingnya yang gurih, perpaduan bumbu tradisional dan alami bisa menambah citarasa gulai tapau ikan palau ini.

BACA JUGA:Ikan Tapau, Sajian Gurih dari Bengkulu Selatan, Aman Dikonsumsi Bagi Penderita Kolesterol

BACA JUGA:Apakah Biaya Konsultasi ke Dokter Gizi Bisa Ditanggung BPJS Kesehatan? Ini Faktanya

Untuk memasak gulai ikan tapau palau ini, siapkan terlebih dahulu, ikan palau berukuran sedang yang telah melalui proses pengasapan, lalu untuk bumbunya, siapkan bawang putih, bawang merah, kunyit, lengkuas, jahe, cabai merah, merica dan juga ketumbar. Seluruh bumbu ini lalu dihaluskan. Langkah selanjutnya, sediakan santan kemufian panaskan dengan menggunakan api sedang, lalu masukkan semua bumbu yang tadi telah dihaluskan diaduk sampai santan mendidih.

Biasanya masyarakat di Bengkulu mencampurkan irisan terong bulat dan kecombrang untuk menambah cita rasa aromatik dari gulai tapau ikan palau ini. Jika sudah 10 menit masukkan tapau ikan palau, berikan garam dan penyedap rasa secukupnya. Tunggu 15-20 menit, gulai ikan tapau ikan palau siap dihidangkan.

Daging renyah dari tapau ikan palau ini cocok disantap ketika masih panas, karena aroma gulai yang menggugah selera makan kamu akan bertambah, apalagi sajian ini ditemani dengan berbagai lalapan contohnya seperti timun dan petai.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: