PLN

Apakah Biduran Bisa Menular? Begini Fakta-fakta Tentang Biduran, Ibu Wajib Tahu Agar Tak Salah Penanganan

Apakah Biduran Bisa Menular? Begini Fakta-fakta Tentang Biduran, Ibu Wajib Tahu Agar Tak Salah Penanganan

Apakah Biduran Bisa Menular? Begini Fakta-Fakta Tentang Biduran. Ibu Wajib Tahu Agar Tak Salah Penanganan.--

RADARUTARA.ID - Biduran, atau urtikaria, adalah ruam merah dan gatal yang sering muncul di kulit terutama pada anak-anak. Banyak orang yang keliru menganggap bahwa Biduran menular, hanya karena kepercayaan tanpa landasan secara turun-temurun.

Namun, faktanya, biduran tidak menular. Biduran disebabkan oleh pelepasan histamin dalam tubuh, yang dapat dipicu oleh berbagai faktor, antara lain:

1. Alergi

Makanan, obat-obatan, gigitan serangga, dan serbuk sari adalah beberapa contoh alergen yang dapat memicu biduran.

2. Faktor fisik

Paparan terhadap panas, dingin, atau sinar matahari dapat memicu biduran pada beberapa orang.

BACA JUGA:Obat Herbal Warisan Nenek Moyang, Bawang Merah Sangat Ampuh Menurunkan Panas Anak, Begini Cara Mengolahnya

3. Penyakit kronis

Beberapa penyakit kronis, seperti lupus dan tiroiditis, dapat menyebabkan biduran.

4. Obat-obatan

Pada beberapa orang dengan reaksi alergi terhadap bahan-bahan kimia pada obat akan mengalami gejala biduran, hal tersebut adalah bentuk reaksi perlindungan dari tubuh atas benda yang dianggap berbahaya.

Pengobatan biduran tergantung pada penyebabnya. Pada umumnya, biduran dapat diatasi dengan obat antihistamin yang dijual bebas. Obat antihistamin bekerja dengan cara memblokir efek histamin, yang menyebabkan gatal dan ruam. Dalam beberapa kasus, dokter mungkin akan meresepkan obat yang lebih kuat, seperti kortikosteroid. Namun tiduran pada dasarnya merupakan reaksi alergi yang biasa saja dan akan hilang dalam beberapa jangka waktu tertentu.

BACA JUGA:Mengapa Anak Rentan Terkena Biduran? Bagaimana Cara Mengatasinya?

Namun pada beberapa kasus memiliki gejala yang sedikit parah dan bahkan disertai oleh beberapa penyakit lainnya. Ada beberapa langkah sederhana yang dapat kamu lakukan untuk menjaga diri dari biduran diantaranya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: