Tips Mencegah Bau di Aviary Mini, Lingkungan Tetap Asri Sehat dan Nyaman
Tips Mencegah Bau Di Aviary Mini, Lingkungan Tetap Asri Sehat Dan Nyaman--
RADARUTARA.ID - Jika kamu memutuskan untuk memelihara burung di dalam sebuah kandang Aviary, memang tampak indah di mana kita dapat mendengar kicauan burung di pagi hari.
Kita bisa memiliki sebuah ekosistem kehidupan burung di dalamnya dengan beberapa jenis burung sekaligus. Namun masalah yang muncul berikutnya adalah bau yang mengganggu dari kotoran burung yang ada di dalam kandang Aviari.
Bukan hanya mengganggu bau-bau tersebut berpotensi menimbulkan penyakit bagi keluarga dan. Nah berikut ini akan kita bahas mengenai bagaimana cara mengatasi bau dari kotoran burung tersebut.
BACA JUGA:6 Hal yang Harus Diperhatikan Ketika Ingin Membuat Aviary Mini, Pemula Wajib Tahu
1. Pentingnya Mencegah Bau di Aviary
Dengan melakukan pencegahan dan pembersihan kandang untuk menghilangkan bau pada kandang Aviari, adalah langkah yang penting untuk dilakukan sebagai bagian dari perawatan burung peliharaan Anda.
Hal tersebut akan membantu kesehatan burung di dalam sangkar, serta menciptakan lingkungan yang bebas dari bau dan hal-hal yang mengganggu.
BACA JUGA:Gak Perlu Jauh-jauh, Ternyata Kota Arga Makmur Punya Air Terjun Sebagus Ini
2. Cara Membuat Aviary Bebas Bau
Untuk membuat Aviary Anda terhindar dari anda terbebas dari bau, Anda bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini diantaranya:
- Meratakan Tanah Aviary
Pastikan lantai dasar dari kandang Aviary anda telah rata dengan tanah, hal tersebut bertujuan untuk menghindari dari genangan air ketika hujan. Yang akan membuat kandang lembab serta menimbulkan penyakit bagi burung di dalamnya. Yang pastinya akan menimbulkan bau.
- Penggunaan Batu Kapur
Gunakan batu kapur untuk membantu menetralkan PH tanah batu kapur dapat anda gunakan di dalam kandang Aviary sebagai lapisan tanah. Selain itu batu kapur juga mampu membuat tanah menjadi lebih ramah dengan tanaman yang anda tanam. Serta mampu menetralisir bau kotoran burung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: