PLN

Komitmen Pemkab Bengkulu Utara Lanjutkan Pengaspalan Jalan Suka Merindu-Tugu Garuda Belum Terlihat Wujudnya

Komitmen Pemkab Bengkulu Utara Lanjutkan Pengaspalan Jalan Suka Merindu-Tugu Garuda Belum Terlihat Wujudnya

Sigit/RU.ID- Akses jalan dari Suka Merindu-Tugu Garuda--

RADARUTARA.ID- Dipastikan, hingga memasuki akhir tahun anggaran (TA) 2023 ini. Komitmen Pemkab Bengkulu Utara yang kerap disampaikan kepada masyarakat untuk meneruskan pembangunan jalan link Air Muring-Tugu Garuda khususnya, dari Desa Suka Merindu sampai Tugu Garuda belum juga terlihat.

Sesuai data dan informasi yang berhasil dihimpun oleh Radarutara.id. Akses jalan dari Air Muring-Tugu Garuda, ini memang milik Pemprov Bengkulu. Hanya saja, sejak beberapa tahun terakhir konkretnya sejak pembangunan jalan dari Air Muring-Tugu Garuda yang terhenti di Desa Suka Merindu itu direalisasikan.

Berkali-kali Pemkab Bengkulu Utara menyatakan komitmennya kepada masyarakat akan memperjuangan dan melanjutkan kembali pembangunan jalan yang menjadi kewenangan Pemprov Bengkulu itu melalui usahanya melobi pemerintah pusat.

Namun faktanya, hingga tahun 2023 ini akan berakhir. Komitmen Pemkab Bengkulu Utara untuk melanjutkan pembangunan jalan yang menghubungkan Kecamatan Putri Hijau, Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS) hingga Kecamatan Ulok Kupai, itu tak kunjung terlaksana. 

BACA JUGA:Material Didatangkan, PT Alno Mulai Garap Kerusakan Jembatan di Air Putih

BACA JUGA:Sekolah Akan Bahas Nasib Pelajar SMK Pelaku Penganiayaan bersama Komite

Menanggapi hal, ini Kades Karya Pelita, Ferdino Mustika, ST, mengatakan proses pembangunan jalan hotmix dari Suka Merindu-Tugu Garuda sangat dinantikan oleh masyarakat, khususnya masyarakat Desa Karya Pelita.

Menurut Kades, saat, ini masyarakat hanya menagih janji dari pemerintah terkait realisasi pembangunan jalan tersebut. Bahkan menurut Kades, masing-masing pemerintah desa melalui FKKD sudah pernah mengajukan proposal kepada Gubernur Bengkulu.

"Saat reses dewan pun, juga sudah kami sampaikan. Tapi sampai sekarang belum ada belum ada titik terangnya. Kami berharap, pemerintah memenuhi dan menepati janjinya terhadap wacana pembangunan tersebut," pintanya.

Terpisah Kades Suka Makmur, Mitra Sadewa, berharap pemerintah tidak terus-terusan melontarkan janji kepada masyarakat atas pembangunan jalan dari Suka Merindu-Tugu Garuda yang melewati Desa Suka Makmur, ini.

"Yang kita harapkan bukti pelaksanaannya. Karena janji selalu terucap ketika menjelang demokrasi, tapi faktanya nol," demikian Kades.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: