Katanya Putih Telur Lebih Sehat dari Kuning Telur, Berikut 5 Mitos Pola Makan Sehat di Indonesia

Katanya Putih Telur Lebih Sehat dari Kuning Telur, Berikut 5 Mitos Pola Makan Sehat di Indonesia

Katanya Putih Telur Lebih Sehat dari Kuning Telur. Berikut 5 Mitos Pola Makan Sehat Di Indonesia Yang Sebenarnya Sesat.--

RADARUTARA.ID - Beberapa mitos tentang pola makanan sehat bertebaran di masyarakat, bahkan makanan-makanan tersebut ada yang disebut buruk dan malah sebaliknya.

Bagi seseorang yang mengikuti program diet, menjaga pola makan merupakan suatu hal yang sangat penting untuk kesuksesan program dietnya. Tentunya mereka pasti akan menghindari makanan yang dapat menaikkan berat badan, misalnya makanan yang mengandung lemak.

Padahal sesungguhnya tidak semua makanan yang mengandung lemak itu buruk untuk kesehatan, itulah salah satu bentuk mitos tentang makanan yang berkembang di masyarakat.

BACA JUGA:BPOM RI Berhasil Gagalkan Ekspor Jamu Ilegal Mengandung BKO, Nilainya Mencapai Rp4,1 M

Bahkan ada juga mitos tentang gula yang dinilai berbahaya.

 

1. Sereal Menyehatkan

Sereal merupakan salah satu makanan yang praktis yang dikonsumsi pada saat pagi hari, banyak masyarakat beranggapan bahwasanya makanan ini sangat sehat bagi tubuh.

Padahal fakta sesungguhnya makanan yang terbuat dari gandum, granula, dan  jagung ini mengalami proses pabrik, yang berpotensi dapat merusak nilai gizi serta berpotensi mengandung bahan tambahan berbahaya.

 

2. Smoothie Mangga Menyehatkan

Mangga merupakan buah-buahan yang kaya akan nutrisi. Buah ini sangat baik untuk kesehatan tubuh. Namun nutrisinya akan rusak apabila mangga diolah menjadi smoothie, sebuah olahan minuman yang mencampurkan buah mangga dengan Dadi yang terbuat dari susu.

Sebab dadih yang terbuat dari susu mengandung sejumlah protein hewani yang jika digabungkan dengan jenis-jenis buahan maka ia akan memulai proses fermentasi dalam tubuh.

BACA JUGA:Dengan Langkah Sederhana Ini, Cuan Auto Masuk ke Saldo DANA Kamu dan Terbukti Bayar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: