Rekomendasi Warna Kamar Cantik Bebas Nyamuk, Ruangan Jadi Indah Nyamukpun Minggat

Rekomendasi Warna Kamar Cantik Bebas Nyamuk, Ruangan Jadi Indah Nyamukpun Minggat

Rekomendasi Warna Kamar Cantik Bebas Nyamuk, Ruangan Jadi Indah Nyamuk pun Minggat.--

RADARUTARA.ID - Meskipun berukuran sangat kecil, nyamuk menjadi media penyakit yang sangat fatal untuk manusia.

Penyakit yang disebabkan oleh nyamuk tidak bisa disepelekan, bahkan dalam beberapa kasus, gigitan nyamuk telah menyebabkan kematian.

Penyakit yang disebabkan oleh nyamuk di antaranya adalah DBD (demam berdarah dengue) yang disebabkan oleh gigitan nyamuk aedes aegypti, Malaria, Chikungunya, Kaki Gajah hingga Demam Zika. 

BACA JUGA:Nyamuk Aedes Aegypti Merupakan Jenis Nyamuk Bangsawan, Berikut Faktanya

Banyak cara untuk membasmi nyamuk di sekitar lingkungan rumah. Mulai dari menanam tanaman yang dapat mengusir nyamuk, menggunakan obat oles ataupun semprot untuk mencegah gigitan nyamuk dan lain sebagainya. 

 

Dalam artikel kali ini, radarutara.id akan mengajak kamu untuk membahas salah satu cara menarik dan menyenangkan dalam mengusir nyamuk. Apakah kamu tahu bahwa ternyata kita bisa mengusir nyamuk di lingkungan rumah dengan warna.

Aplikasikan warna-warna menarik berikut untuk ruangan rumah kita agar nyamuk minggat, warna apa sajakah itu? Yuk, simak ulasannya!

 

1. Warna Putih

Gunakan warna putih untuk mempercantik ruangan rumah atau kamar kamu. Nyamuk tidak menyukai warna putih, hal ini dikarenakan warna terang seperti warna putih tidak menyimpan dan menyerap kandungan CO2 yang dikeluarkan oleh tubuh manusia.

Lain hal nya dengan warna gelap seperti warna hitam, biru navy atau merah, warna-warna  tersebut menyimpan dan menyerap gas CO2 yang dikeluarkan oleh tubuh manusia. Sehingga nyamuk demam berdarah sangat menyukai gas CO2 yang diserap oleh warna-warna tersebut.

Selain itu juga warna putih merupakan warna minimalis, dengan menggunakan warna putih, tampilan rumah kamu akan terlihat semakin keren.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: