PLN

Bumi Harjo Salurkan BLT-DD dan Realisasikan Dua Bangunan Fisik TA 2023

Bumi Harjo Salurkan BLT-DD dan Realisasikan Dua Bangunan Fisik TA 2023

Desa Bumi Harjo berhasil melaksanakan titik nol--

PINANG RAYA, RADARUTARA.ID- Tak menunggu lama, usai sukses melakukan serapan anggaran dana desa (DD) di tahap awal TA 2023.

Pemdes Bumi Harjo, Kecamatan Pinang Raya langsung melaksanakan realisasi terhadap program kerja yang sudah tersusun di APBDes pada TA 2023.

Konkretnya pada hari Senin (27/3) hari, ini Pemdes Bumi Harjo telah melaksanakan penyaluran program BLT-DD perdananya di TA 2023 untuk jatah 3 bulan sekaligus kepada 18 keluarga penerima manfaat (KPM).

Selain melaksanakan penyaluran BLT-DD, Pemdes Bumi Harjo juga mulai merealisasikan pembangunan dua item pekerjaan fisiknya di pencairan tahap awal.

Dua item kegiatan fisik yang telah melalui tahapan titik nol dengan melibatkan pemerintah kecamatan, unsur TNI-Polri, pendamping desa dan lembaga BPD, itu meliputi pembukaan badan jalan produksi dan pembangunan pelapis tebing (TPT) pada areal fasilitas lapangan sepak bola desa.

Kades Bumi Harjo, Suyanto, berharap, bantuan tunai yang disalurkan oleh desa pada program BLT-DD ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh KPM.

Selanjutnya, Suyanto, turut meminta dukungan dan doa kepada seluruh elemen masyarakat serta lembaga terkait di desa. Agar seluruh program pembangunan yang akan dilaksanakan oleh pemerintah desa di TA 2023, ini dapat berlangsung lancar.

"Kami berharap bantuan langsung tunai yang diberikan oleh desa ini dapat dipergunakan sebaik mungkin oleh KPM. Selanjutnya, kami mohon dukungan serta doa dari seluruh lapisan masyarakat di desa. Agar proses pembangunan yang sedang berlangsung di desa selama TA 2023 ini dapat berjalan lancar," ungkap Kades.

Selebihnya, Camat Pinang Raya, M Irfan, S.Sos, turut berpesan kepada 18 KPM penerima program BLT-DD di Desa Bumi Harjo agar dapat memanfaatkan bantuan tunai yang diberikan oleh desa, ini untuk keperluan dasar khususnya kebutuhan Sembako.

Di sisi lain, Camat berharap, seluruh bentuk bangunan fisik yang telah direncanakan dan dilaksanakan oleh desa nantinya dapat direalisasikan sebaik mungkin.

"Tolong bantuan BLT-DD yang diberikan oleh desa ini dapat dipergunakan untuk mencukupi kebutuhan dasar, khususnya keperluan Sembako dan keperluan produktif lainnya. Selebihnya, mari sama-sama kita dukung seluruh program pembangunan yang direncanakan dan dilaksanakan oleh desa. Dengan harapan, hasil dari seluruh pembangunan yang dilaksanakan oleh desa nantinya dapat memberi manfaat positif terhadap kesejahteraan masyarakat di desa," demikian Camat. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: