Jamin Keamanan Natal dan Tahun Baru, Polisi Siaga di Jalinbar

Jamin Keamanan Natal dan Tahun Baru, Polisi Siaga di Jalinbar

Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023 di Jalinbar Sumatera mulai beroperasi--

PUTRI HIJAU, RADARUTARA.ID - Upaya untuk menjamin situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada momen Natal tahun 2022 dan Tahun Baru (Nataru) 2023 dilakukan oleh jajaran kepolisian Polres Bengkulu Utara.

Ini terlihat saat jajaran Polres Bengkulu Utara menempatkan sejumlah personel kepolisian yang disiagakan di pos pengamanan (Pos PAM) pada ruas Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Sumatera tepatnya di Desa Kota Bani, Kecamatan Putri Hijau. 

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Andy Pramudya Wardana, SIK, melalui Kapolsek Putri Hijau, AKP Erwin Setiawan, SIK, MH mengatakan, selama operasi pengamanan ini, personel kepolisian juga dibackup oleh anggota TNI AD selama 24 jam.

Personel kepolisian yang ditugaskan di Pos PAM Nataru itu akan memiliki beberapa tugas yang akan dijalankan. Diantaranya, Pos PAM Nataru didirikan untuk memberikan pelayanan, memberikan rasa aman dan ketenteraman terhadap masyarakat khususnya bagi umat yang sedang melaksanakan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2023. 

"Sasaran pengamanan oleh personel akan tertuju kepada tempat ibadah (Gereja), objek vital seperti tempat wisata hingga mengamankan situasi lalu lintas khususnya memasuki malam tahun baru," ungkapnya.

Diharapkannya, dengan kehadiran Pos PAM Nataru yang mulai beroperasi pada Jumat (23/12) hari ini, dapat memberi rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat dalam mengantisipasi seluruh bentuk gangguan Kamtibmas. 

"Setiap harinya Pos PAM akan diisi oleh personel kepolisian dari Polres Bengkulu Utara. Tentu kita berharap, kehadiran Pos PAM Nataru ini bisa memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat," demikian Kapolsek. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: