Waktu Mepet, Draf RPJMDes Harus Tuntas Akhir Oktober

Waktu Mepet, Draf RPJMDes Harus Tuntas Akhir Oktober

Desi Fitri Yulianti, narasumber dari DPMD Bnegkulu Utara saat menjelaskan rangkaian penyusunan RPJMDes di Desa Marga Sakti--

PADANG JAYA RU.ID - Usai dilakukan pembinaan tim penyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes), dengan sisa waktu yang ada pemerintah desa diminta merampungkan draf (rancangan/konsep) dokumen RPJMDes dan harus selesai paling lambat 28 Oktober 2022 mendatang.

Hal itu diungkapkan oleh Desi Fitri Yulianti, sebagai salah satu narasumber dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bengkulu Utara, dalam pelatihan dan bimbingan penyusunan RPJMDes di Desa Marga Sakti, Kecamatan Padang Jaya, Rabu (12/10/2022).

Ditegaskan Yuli, usai pemilihan kepala desa, jajaran perangkat yang tergabung dalam tim penyusun RPJMDes dilatih untuk memahami regulasi dan cara menyusun program pembangunan sesuai visi dan misi kepala desa selama enam tahun mendatang.

Dijelaskannya, setelah muncul draf RPJMDes, nantinya akan dilakukan musyawarah penetapan RPJMDes. Setelah disahkan, dokumen ini menjadi pedoman pemerintah desa dalam merealisasikan pembangunan sesuai harapan masyarakat.

"Ibaratnya, RPJMDes ini merupakan kitab desa. Menjadi pedoman pemerintah desa untuk membangun. Maka, sangat pentingnya RPJMDes ini membuat pemerintah melakukan pelatihan penyusunan. Agar, dokumen yang dihasilkan ini sesuai dengan program pemerintah, sesuai harapan warga dan sinkron dengan visi misi kepala desa," jelasnya.

Sementara Camat Padang Jaya, Maman Suherman, S.STP kepada RadarUtara.ID menyampaikan, meski waktu penyusunan RPMJDes sangat mepet, namun pihaknya optimis, dengan sumber daya yang sudah dilatih dan semangat perangkat desa, dapat menuntaskan draf RPJMDes tepat waktu.

"Khusus untuk Desa Marga Sakti ini sudah memiliki konsep arah pembangunan yang tidak dimiliki oleh desa lain, karena mendapat atensi dari Kementerian Desa, berupa pengembangan BUMDes, lokasi wisata dan menyelaraskannya dengan peningkatan ekonomi warga. Kami yakin Pemdes Marga Sakti tidak kesulitan untuk menuntaskan RPMJDes tepat waktu," demikian Camat. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: