Resep Manisan Kolang-kaling yang Segar dan Kenyal, Cocok untuk Menu Takjil !

Rabu 12-03-2025,09:28 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

RADARUTARA.ID - Manisan kolang-kaling menjadi salah satu camilan favorit yang kerap disajikan saat bulan Ramadan. 

Cita rasanya yang manis, segar, dan memiliki tekstur yang kenyal sangat cocok untuk dijadikan sebagai menu takjil berbuka puasa. 

Tak hanya itu, manisan kolang-kaling juga dapat disajikan sebagai camilan sehari-hari yang menyegarkan.

Jika kamu tertarik untuk membuat manisan kolang-kaling sendiri di rumah, berikut ini adalah bahan dan cara membuatnya yang mudah dan praktis untuk ditiru: 

Bahan-bahan

* 1 kg kolang-kaling segar

* 500 gram gula pasir (sesuai selera)

* 1 liter air

* 5 lembar daun pandan, ikat simpul

* 3 lembar daun jeruk

* Pewarna makanan merah 

* Air kapur sirih secukupnya (opsional)

Cara Membuat

1. Cuci bersih kolang-kaling dan buang kulit arinya.

Jika kamu ingin menghilangkan lendir pada kolang-kaling, rendam kolang-kaling dalam air kapur sirih sekitar 1 jam, kemudian cuci bersih kembali.

Kategori :