Resep Kue Lapis, Jajanan Pasar Arga Makmur yang Memanjakan Lidah

Minggu 20-10-2024,17:28 WIB
Reporter : Fauziah Rahimi
Editor : Septi Maimuna

Cara membuat kue lapis:

1. Campurkan gula dan santan, masak sampai gulanya larut, lalu dinginkan.

2. Campur tepung tapioka dan tepung beras, aduk sampai rata.

3. Masukkan santan yang sudah dingin ke campuran tepung sembari terus diaduk, pastikan tidak ada gumpalan tepung.

4. Bagi adonan ke dalam 6 mangkuk berbeda, tambahkan perasa makanan yang berbeda ke masing-masing mangkuk.

5. Oleskan minyak ke loyang, lalu lapisi dengan plastik.

6. Panaskan dulu pengkukus hingga airnya mendidih sebelum digunakan, lapisi tutup pengkukus dengan kain bersih.

7. Masukkan warna pertama ke loyang dan kukus selama 10 menit.

8. Tambahkan warna kedua dan kukus selama 10 menit. Tambahkan warna ketiga dan ulang hingga warna terakhir, barulah kukus selama 30 menit.

9. Angkat kue lapis pelangi yang telah matang. Lapisi pisau dengan plastik untuk memotong kue

10. Sajikan kue lapis yang manis untuk ngemil bersama keluarga.

Kategori :