Jadikan Pusat Olahraga, Bupati Bengkulu Utara Bersama ASN Senam Sehat di GOR Perjuangan

Senam sehat Pemkab Bengkulu Utara di GOR Perjuangan--
ARGA MAKMUR, RADARUTARA.ID - Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata mengajak masyarakat Bengkulu Utara, khususnya ASN untuk memanfaatkan Gedung Olah Raga (GOR) Perjuangan sebagai pusat kegiatan olahraga.
Dihari Jum'at (11/4/2025) pagi, Bupati Arie didampingi Sekda Bengkulu Utara memimpin Apel Gabungan serta dilanjutkan dengan senam bersama.
"Kita memiliki GOR dengan fasilitas yang memadai. Maka dari tu mari kita jadikan lokasi ini menjadi pusat olahraga di masa-masa yang akan datang," ucap Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata.
Untuk itu, pihaknya mengajak seluruh jajaran ASN dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan memanfaatkan tempat ini dengan baik.
Program kesehatan Pemkab Bengkulu Utara--
Dalam kesempatan itu juga, Bupati Arie bersama Wakilnya, H Sumarno mengajak para ASN ini untuk saling bersinergi dan saling menguatkan untuk mewujudkan Bengkulu menjadi dari maju.
Menurutnya, kepemimpinan Arie -Sumarno yang saat ini menjabat Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu tidak akan sukses menjalankan program-program itu tanpa dukungan dari semua jajaran ASN dilingkungan Pemkab Bengkulu Utara.
"Ada 40 program prioritas yang akan dilaksanakan dilima tahun kedepan, untuk mewujudkan itu kami butuh bapak-ibu menjadikan daerah ini lebih maju, hebat dan bahagia secara berkelanjutan," imbuhnya
Meski begitu, perlunya bekerjasama dan bekerja secara professional untuk melayani masyarakat dan membangun kabupaten Bengkulu Utara kedepan.
"Memang mewujudkan 40 program prioritas Arie -Sumarno ini tidak mudah, perlunya komitmen dan sinergitas dari bapak dan ibu semuanya. Karena konsep pembangunan ini nantinya kita laksanakan secara bertahap dan berkelanjutan," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: