Lewat RPJMD, Bupati Bengkulu Utara Minta OPD Buat Perencanaan Mengurangi Beban Masyarakat

--
ARGA MAKMUR, RADARUTARA.ID - Setelah lebaran Idul Fitri, Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara geber realisasi pembangunan sesuai kebutuhan masyarakat.
Hal itu diwujudkan dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) bersama semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Rabu (9/4/2025).
Dalam pembahasan di Ruang Command Center Pemkab Bengkulu Utara itu, semua OPD diinstruksikan agar menekankan pada kualitas saat perencanaan program pembangunan.
Hal itu ditekankan Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata dalam acara forum konsultasi publik Rancangan Awal RPJMD dengan para kepala OPD.
BACA JUGA:Apel Gabungan Pasca Idul Fitri, Bupati Arie Minta ASN di Bengkulu Utara Maksimalkan Pelayanan
"Kita hari ini bersama jajaran OPD dan Forkopimda memulai sebuah langkah besar dalam penyusunan RPJMD 2025-2029. Saya menekankan agar perencanaan nantinya bisa mengurangi beban masyarakat," ujar Arie Septia Adinata, Bupati Bengkulu Utara.
Agar perencanaan ini bisa berjalan dengan baik, pihaknya juga menekankan kepada OPD untuk memetakan isu-isu yang berkembang, mulai dari peningkatan infrastruktur, pelayanan kesehatan, kualitas pendidikan serta kesejahteraan masyarakat untuk mengurangi beban masyarakat.
"Tentu OPD harus punya target dalam 5 tahun kedepan, sehingga apa yang disusun dan direncanakan hari ini bisa berdampak langsung kepada masyarakat," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: