5 Bahan Alami untuk Menebalkan Rambut, Minyak Zaitun hingga Alpukat

5 Bahan Alami untuk Menebalkan Rambut, Minyak Zaitun hingga Alpukat

5 Bahan Alami untuk Menebalkan Rambut, Minyak Zaitun hingga Alpukat--

RADARUTARA.ID- Mempunyai rambut yang tipis terkadang membuat kita jadi tidak pede. Karena hal tersebut bisa mempengaruhi kesehatan kulit kepala, penampilan, serta rasa percaya diri. Kamu bisa mengatasinya dengan memakai bahan alami untuk menebalkan rambut.

Cara menebalkan rambut dengan bahan alami ini tidak akan menguras kantong, namun kamu harus bersabar karena hasilnya tidak bisa instan.

Dibutuhkan ketekunan supaya kamu bisa memiliki rambut yang tebal dan sehat dengan bahan-bahan alami yang bisa kamu coba terapkan di rumah.

BACA JUGA:Berikut Daftar 19 Jenis Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024, Diantaranya Operasi Kista dan Miom

Berikut ini beberapa bahan alami untuk menebalkan rambut:

1. Minyak zaitun

Dalam minyak zaitun terkandung nutrisi yang baik bagi kesehatan rambut dan kulit kepala, mulai dari asam omega-3, vitamin A, C, D, E, K, asam lemak tak jenuh, asam miristat, asam arakidat, asam lemak esensial, zat besi, hingga kalsium.

Karena memiliki kandungan tersebut, minyak zaitun bukan cuma bisa membantu menebalkan rambut saja, namun juga bisa melembutkan dan melembapkan area kulit kepala yang kering.

Adapun cara memakainya yaitu dengan mengoleskan ke area kepala dan pijat dengan lembut. Lalu diamkan selama 30-45 menit. Kemudian cuci bersih dengan sampo. Kamu bisa melakukannya setiap sebelum keramas.

2. Lidah buaya

Lidah buaya bisa memperkuat rambut dan menebalkan rambut dari waktu ke waktu.

Caranya hanya dengan memijat kepala dengan gel lidah buaya. Lalu diamkan sekitar 30 menit. Kemudian cuci sampai bersih dengan sampo. Kamu bisa melakukan perawatan ini sebanyak 1-2 kali dalam satu minggu.

BACA JUGA:Mengkonsumsi Sayuran Beku Sedang Jadi Tren, Apakah Lebih Menyehatkan dari Sayuran Segar?

3. Minyak kelapa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: