Pahami Tata Cara Berkurban yang Baik dan Benar Sesuai Syariat Islam

Pahami Tata Cara Berkurban yang Baik dan Benar Sesuai Syariat Islam

Pahami Tata Cara Berkurban yang Baik dan Benar Sesuai Syariat Islam--

RADARUTARA.ID- Tata cara berkurban penting untuk diketahui umat muslim, apalahi Hari Raya Idul Adha hanya tinggal menghitung hari. Penyembelihan hewan kurban wajib dilakukan sesuai syariat dan tak boleh sembarang.

Ibadah kurban jatuh setiap tanggal 10 Dzulhijjah. Kurban asalnya dari bahasa Arab yakni Udh-hiyah, maknanya hewan ternak yang disembelih saat hari Idul Adha dan hari Tasyrik dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Perintah berkurban ada di dalam surat Al Kautsar ayat 2, Allah SWT berfirman:

Artinya: "Maka dirikanlah salat karena Tuhanmu; dan berkurbanlah,"

Lalu, bagaimana tata cara berkurban yang baik sesuai dengan syariat Islam?

BACA JUGA:Viral! Jus Daun Pepaya Disebut Bisa Sembuhkan DBD, Begini Faktanya

Berikut ini Tata Cara Berkurban Sesuai Syariat Islam:

1. Membaca basmalah

2. Membaca shalawat kepada Nabi Muhammad SAW

3. Membaca takbir

4. Hewan kurban disembelih sendiri oleh yang berkurban. Kalau ia mewakilkan penyembelihannya, ia disunnahkan hadir ketika penyembelihan

5. Membaca doa sebagai berikut,

Bismillahi allahumma taqabbal mim-Muhammad wali Muhammad wa min ummati Muhammad

Artinya: Ya Allah, terimalah kurban Muhammad, keluarga Muhammad, dan dari umat Muhammad

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: