Naik Haji Gunakan Uang Hasil Ngutang Bank, Begini Menurut Pandangan Islam

Naik Haji Gunakan Uang Hasil Ngutang Bank, Begini Menurut Pandangan Islam

Naik Haji Gunakan Uang Hasil Ngutang Bank, Begini Menurut Pandangan Islam--

RADARUTARA.ID- Menjalankan ibadah haji ke Baitullah merupakan ibadah yang termasuk di rukun Islam. Ibadah ini wajib dilaksanakan bagi orang yang mampu. Artinya, boleh tidak melakukan ibadah tersebut apabila tidak mampu. 

Dalam kenyataannya, ada beberapa muslim yang nekat dengan berbagai cara agar bisa melaksanakan ibadah haji. Salah satunya dengan meminjam uang alias ngutang ke bank atau perorangan. 

Nah, pertanyaannya apakah sah? Apabila ibadah haji dilakukan dari hasil ngutang bank? Berikut ini penjelasan ulama KH Yahya Zainul Ma'arif alias Buya Yahya

Buya Yahya menyampaikan, ibadah haji seseorang akan tetapi sah meskipun uang hasil dari ngutang. Tapi dengan catatan, syarat dan rukunnya terpenuhi. 

Kendati boleh berangkat haji dengan ngutang, kata Buya Yahya, tidak seharusnya memasakan ibadah haji sampai harus ngutang. 

“Sebab, selagi Anda belum punya uang, Anda tidak wajib naik haji. Selagi Anda tidak wajib naik haji, Anda tidak dosa,” ujar Buya Yahya dikutip dari YouTube Al Bahjah TV, Kamis 9 Mei 2024.

BACA JUGA:Obat Herbal Ala dr Zaidul Akbar, Rahasia Kesehatan Jantung dari Air Rebusan Ketumbar

Tak Perlu Memaksakan Haji

Buya Yahya, menegaskan, sebaiknya untuk berangkat haji tak perlu sampai ngutang.

“Karena permasalahannya lebih berat lagi. Kita harus bayar utang tersebut, sehingga di saat utang harus kita bayar dan kita belum (lunas) dan mungkin kita punya merasa malu karena utang  belum dibayar tapi saya sudah jadi haji,” jelas Buya Yahya.

“Maka, karena kita merasa malu sehingga kita akan membayar utang dengan cara macam-macam. Di situlah awal kejahatan kita dalam mencari uang,” imbuh Buya Yahya.

Buya Yahya menambahkan, tidak semua pinjam-meminjam uang sesuai dengan syariat Islam. Bahkan, tidak sedikit yang menggunakan sistem bunga.

BACA JUGA:Dibalik Kelezatannya, Ternyata Ada Intaian Bahaya dari Mie Instan, Ini Cara Atasinya

Hati-Hati dalam Meminjam Uang untuk Haji

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: