Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Bantu Petani Tanam Padi di Sawah Kemumu

Wujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Bantu Petani Tanam Padi di Sawah Kemumu

Wujudkan Ketahanan Pangan. Babinsa Bantu Petani Tanam Padi di Sawah Kemumu--

RADARUTARA.ID- Dalam rangka mendukung tercapainya program ketahanan pangan nasional. Anggota TNI dari Kodim 0423 Bengkulu Utara terus melakukan pendampingan kepada para petani dalam mewujudkan swasembada pangan. Bahkan, mereka juga tidak segan-segan turun ke sawah membantu para petani dalam proses mengelola lahan hingga proses panen berlangsung.

Hal ini seperti yang dilakukan oleh  para anggota Babinsa Koramil 423-02 Arga Makmur, pada Rabu (24/4/2024).

Dimana para prajurit TNI tersebut ikut serta membantu para petani dalam proses membajak sawah hingga melakukan penanaman padi milik Kelompok Tani Semangat Baru, di Kelurahan Kemumu, Kabupaten Bengkulu Utara.

BACA JUGA:Muncul Gerakkan Masyarakat Record Riwayat Pemadaman Listrik, Dani: Untuk Bahan Laporan ke PLN Pusat

Salah seorang Babinsa, Kopka Dadi menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan kepada kelompok tani ini merupakan kegiatan rutin yang telah pihaknya laksanakan sejak lama.

"Membantu mengatasi kesulitan masyarakat ini sudah menjadi tugas kami, sebagai wujud kemanunggalan antara TNI dan Rakyat," ujarnya.

Lebih lanjut, dirinya berharap dengan peran serta TNI dalam membantu para petani ini, ketahanan pangan nasional bisa tercapai dengan lebih baik dan masyarakat bisa mendapatkan hasil pertanian yang lebih besar.

"Kami sudah berkomitmen untuk terus berada di tengah-tengah masyarakat dalam rangka memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan di masyarakat," tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: