5 Caleg DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Peraih Suara Terbanyak di Kecamatan Putri Hijau

5 Caleg DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Peraih Suara Terbanyak di Kecamatan Putri Hijau

Kotak Suara yang telah terkumpul di Sekretariat PPK Kecamatan Putri Hijau--

RADARUTARA.ID - Perolehan suara terbanyak Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk calon anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Utara  Daerah Pemilihan (Dapil) IV di Kecamatan Putri Hijau, dari hasil perhitungan sementara berhasil diraih oleh caleg nomor urut 1 Partai Perindo, Febri Yurdiman dengan perolehan suara sebesar 2.212.

Raihan perolehan suara terbanyak kedua di Kecamatan Putei Hijau disusul oleh caleg nomor urut 1 Partai Nasdem, Usman Purba dengan perolehan suara sebanyak 2.033 dan pada urutan ketiga diduduki oleh caleg nomor urut 1, Partai Gerindra, Ir. Rizal Sitorus dengan perolehan suara sebanyak 1.570.

Pada posisi ke empat diraih oleh caleg nomor urut 1 Partai PAN, Edi Putra dengan perolehan suara sebanyak 1.182. Sementara itu di posisi kelima berhasil diraih oleh caleg pendatang baru, nomor urut 4 Partai PDIP, Sundari Mardiawan dengan perolehan suara sebanyak 1.132.

BACA JUGA:Real Count Elisa Ermasari Versi KPU, Masih Unggul di DPD Bengkulu

Hanya saja meski demikian, hasil perolehan tersebut sifatnya hanya sementara dan tidak bisa menjadi acuan 5 caleg dengan suara terbanyak di Kecamatan Putri Hijau bisa menduduki kursi anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Utara dari Dapil IV.

Sebab, perolehan suara untuk Caleg DPRD Kabupaten Bengkulu Utara meliputi 6 Kecamatan yaitu, salah satunya Putri Hijau kemudian, Ketahun, Napal Putih, Ulok Kupai, Pinang Raya dan Marga Sakti Sebelat.

BACA JUGA:Honorer Bisa Diangkat Menjadi PPPK Tanpa Tes, Asal Syarat Ini Terpenuhi

Berikut ini daftar 5 Caleg DPRD Kabupaten peraih suara terbanyak di Kecamatan Putri Hijau yang berhasil dihimpun Radarutara.id dari berbagai sumber, hingga 17 Februari 2024 :

1. Febri Yurdiman, SE (Partai Perindo Nomor Urut 1) : 2.212 Suara 

2. Usman Purba (Partai Nasdem nomor urut 1) : 2.033 Suara

3. Ir. Rizal Sitorus (Partai Gerindra nomor urut 1) : 1.570 Suara 

4. Edi Putra (PAN nomor urut 1) : 1.182 Suara

5. Sundari Mardiawan (PDIP nomor urut 4) : 1.132 Suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: