Verifikasi APBD 2024 oleh Gubernur Tuntas, Bagaimana Nasib Motor Dinas Kades? Begini Kata Dewan

Verifikasi APBD 2024 oleh Gubernur Tuntas, Bagaimana Nasib Motor Dinas Kades? Begini Kata Dewan

Edi Putra SIP, saat menyampaikan soal pengadaan Tornas Kades--

RADARUTARA.ID- Gonjang-ganjing APBD 2024 Bengkulu Utara yang sebelumnya sempat tersandera pada tahapan verifikasi di tingkat provinsi akhirnya dikabarkan, rampung. Dengan demikian, tidak lama lagi dokumen APBD 2024 milik Pemkab Bengkulu Utara, ini akan segera dieksekusi.

"Tahapan verifikasi APBD 2024 oleh Gubernur sudah dilakukan. Dan catatan yang kita dapatkan dari tahapan verifikasi di tingkat provinsi, itu sudah kita tindak lanjuti bersama-sama antara bagian anggaran (Bangar) dan tim TAPD di pihak eksekutif. Salah satunya mengakomodir penambahan anggaran untuk alokasi Jamkesda yang sebelumnya kurang lebih kita anggarkan Rp 4 Miliar ditambah menjadi sekitar Rp 20 miliar untuk di TA 2024, ini," ungkap Wakil Komisi I DPRD Bengkulu Utara, Edi Putra, SIP, yang turut menjadi bagian dari tim TAPD Bengkulu Utara di sela agenda Musrenbangcam Putri Hijau RKPD TA 2025 pada Senin (29/1) hari, ini.

BACA JUGA:Aset 3 Pasar di Wilayah Ketrina Resmi Diserahkan ke Desa, 1 Pasar Sedang Proses

Lalu, apakah dari hasil verifikasi dokumen APBD 2024 yang sempat menjadi catatan oleh pihak Pemprov Bengkulu, itu turut berdampak kepada rencana Pemkab Bengkulu Utara yang akan melaksanakan pembelian motor dinas (Tornas) Kades di Bengkulu Utara di TA 2024 ini, menurut Edi, tidak.

Edi memastikan, dari tahapan verifikasi APBD 2024 yang sempat bergulir di Pemprov Bengkulu tak mempengaruhi agenda pengadaan Tornas baru untuk Kades di Bengkulu Utara.

"Perubahan yang sempat kita lakukan hanya fokus terhadap pengalokasian anggaran untuk Jamkesda. Sementara untuk rencana pengadaan Torna Kades di Bengkulu Utara di tahun, ini tetap berjalan sesuai rencana awal," tegasnya.

BACA JUGA:Sah! Per 1 Februari 2024 Harga Elpiji Ukuran 5,5 Kg dan 12 Kg di Seluruh Indonesia Naik, Bengkulu Jadi Segini

Lebih jauh, Edi, menambahkan, kemungkinan besar dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi. Rencana kerja yang sudah diagendakan di dalam dokumen APBD 2024 termasuk pengadaan Tornas Kades Bengkulu Utara akan segera di eksekusi.

"Sementara ini kita masih menunggu nomor register APBD. Setelah nomor register keluar, maka para SKPD mulai menyusun dokumen DPA dan dilanjutkan ke tahap verifikasi. Dari situlah, nantinya kegiatan pengadaan (Tornas Kades) dan proyek yang bersifat tender sudah bisa dilaksanakan dan direalisasikan," demikian Edi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: