PLN

Kunci Mobilmu Hilang? Jangan Panik, Segera Lakukan Hal Ini

Kunci Mobilmu Hilang? Jangan Panik, Segera Lakukan Hal Ini

Kunci Mobilmu Hilang? Jangan Panik, Segera Lakukan Hal Ini.--

RADARUTARA.ID - Kejadian kunci hilang atau kelupaan seringkali kita alami, hal tersebut bisa saja terjadi ketika kita hendak pergi ke suatu tempat. Namun tertunda terlebih dahulu oleh karena mencari kunci yang hilang. Lebih-lebih lagi ketika kita sedang dalam keadaan terburu-buru sehingga tidak mengingat Di mana letak kunci yang sebelumnya ada.

Nah ketika hal tersebut terjadi hal yang pertama yang Anda harus lakukan adalah jangan panik, berusaha untuk mengingat Di mana letak kunci anda berada dan mencarinya secara.

Jangan segan-segan meminta tolong kepada orang tua saudara ataupun sahabat, sebab dengan makin banyak orang akan lebih memperbesar peluang bertemu.

BACA JUGA:Rekomendasi Ban untuk Mobil Brio, Terlihat Makin Gagah dan Makin Kece Badai

Namun jika segala macam cara telah dilakukan dan tidak membuahkan hasil, Anda bisa mengikuti beberapa tips berikut ini untuk mengatasi kunci mobil yang hilang.

1. Mencari dan Menggunakan Kunci Cadangan

Hal yang pertama kali yang anda bisa lakukan adalah menggunakan kunci cadangan, sebab setiap mobil pasti memiliki kunci cadangan yang diberikan alat pihak pabrikan. Gunakan kunci cadangan ini dengan baik untuk bepergian pada lokasi-lokasi yang anda tuju agar tidak menghambat waktu anda. 

2. Hubungi Ahli Kunci

Hal yang kedua yang bisa anda lakukan jika kunci cadangan anda tidak ada lagi, dan kunci yang anda miliki hanyalah satu-satunya Anda bisa meminta tolong kepada ahlinya yaitu tukang kunci sendiri, sudah cukup banyak tukang kunci yang beredar dan menyewakan jasa-jasa mereka. Tukang kunci biasanya dapat mengidentifikasi dan akan membuat kunci cadangan yang cocok untuk mobil kamu.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Pewangi untuk Mobil Terbaik Tanpa Takut Mual, Berkendara Jadi Semakin Nyaman

3. Buat Kunci Duplikat

Cara yang ketiga ini ada baiknya anda lakukan sebelum kehilangan, apabila kunci yang anda miliki hanyalah satu-satunya ada baiknya anda melakukan duplikasi dengan menduplikat kunci mobil tersebut Anda dapat mengantisipasi hal-hal buruk seperti kehilangan kunci terjadi sebab anda telah mengantisipasi dengan membuat kunci cadangan baru sebelumnya. Gunakan kunci tersebut dalam keadaan darurat saja.

4. Hubungi Pihak Asuransi

Cara keempat adalah jika sebelumnya Anda telah mendaftarkan mobil anda ke pihak asuransi, Tidak ada salahnya untuk mencoba menghubungi asuransi untuk kehilangan kunci mobil. Biasanya biaya yang dikeluarkan terlampau sedikit ketimbang mobil kalian tidak tercover oleh asuransi. Oleh sebab itu, asuransi bisa menjadi jalan keluar saat kejadian tidak terduga menimpa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: