Membongkar Isi Surat Al-Mulk Ayat 15, Ada 3 Fakta Janji Allah SWT untuk Melancarkan Rezeki Umatnya
Membongkar Isi Surat Al-Mulk Ayat 15, Ada 3 Fakta Janji Allah SWT untuk Melancarkan Rezeki Umatnya--
RADARUTARA.ID- Di dalam isi surat Al-Mulk ayat 15 telah diceritakan tentang nikmat dan kasih sayang Allah SWT yang tidak terhingga terhadap umatnya.
Allah SWT menciptakan bumi dan menghamparkan segala kemudahan, supaya manusia bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan rezeki penghidupannya.
Di dalam surat Al-Mulk ayat 15, ini juga Allah SWT dengan sifatnya Rahman-Nya kepada seluruh umat manusia, bukan saja umat Islam, telah menyediakan seluruh saran dan prasarana bagi manusia.
Manusia diperintahkan Allah SWT untuk berjalan dipermukaan bumi untuk mengenali baik tempatnya, penghuninya, manusianya, hewan dan tumbuhannya.
Untuk, itu Allah tidak menjadikan bumi ini sulit bagi siapapun yang bisa memanfaatkannya. Ini dikarenakan, janji Allah memudahkan manusia mencari rezeki, tertuang di dalam surat Al-Mulk ayat 15 yang berbunyi berikut:
هُوَ الَّذِىۡ جَعَلَ لَـكُمُ الۡاَرۡضَ ذَلُوۡلًا فَامۡشُوۡا فِىۡ مَنَاكِبِهَا وَكُلُوۡا مِنۡ رِّزۡقِهٖؕ وَاِلَيۡهِ النُّشُوۡرُ
“Huwal ladzi ja’ala lakumul ardha dzulalan famsyu fi manaakibiha wa kuluu min rizqihi wa ilaihinnusyur.”
Artinya: “Dialah yang menjadikan bumi itu mudah bagi kamu, maka berjalanlah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya. Dan hanya kepada-Nya-lah kamu (kembali setelah) dibangkitkan.” (QS Al-Mulk: 15).
Dalam Tafsir Kementerian Agama, ayat ini menyebutkan tentang janji Allah SWT memberikan kemudahan rezeki kepada umat manusia.
Pertama, agar setiap manusia bersama mencukupkan keperluan dirinya dan keluarganya. Oleh karena itu, orang yang berangkat dari rumahnya pagi hari untuk mencari rezeki, termasuk orang yang didoakan Nabi Muhammad SAW agar diberkahi Allah SWT.
اللَّهُمَّ بَارِكْ لأُمَّتِى فِى بُكُورِهَا
"Wahai Allah, berkatilah umatku yang berangkat berusaha pagi-pagi.” (HR At Tirmidzi)
Kedua, berusaha mencari rezeki dengan cara-cara yang halal, tidak dengan mencuri, menipu, korpus, dan sebagainya. Rezeki yang dicari adalah yang halal bukan haram seperti khamr atau bangkai. Nabi bersabda:
“Sesungguhnya Allah senang melihat hamba-hamba-Nya dalam mencari yang halal.” (HR At Tabrani).
BACA JUGA:6 Wanita Hebat yang Dicatat Sejarah Pernah Menjadi Penguasa Nusantara
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: