Misteri Talua Burung Garudo Atau Telur Burung Garuda Pusaka Minang Kabau di Istana Mande Rubiah

Misteri Talua Burung Garudo Atau Telur Burung Garuda Pusaka Minang Kabau di Istana Mande Rubiah

Misteri "Talua Burung Garudo" Atau Telur Burung Garuda Pusaka Minang Kabau Di Istana Mande Rubiah--

RADARUTARA.ID - Rumah gadang Mande Rubiah yang saat ini di jadikan sebuah museum yang menyimpan 300 lebih koleksi benda benda kuno dan benda pusaka tanah Minang.

Mulai dari peralatan dapur, pusaka, manuskrip, buku buku kuno dan termasuk keberadaan sebuah telur yang berukuran 60 cm, yang diyakini oleh warga setempat sebagai "Talua Burung Garudo" atau Telur Burung Garuda. Telur tersebut tersimpan dengan baik di dalam gudang dan menjadi salah satu koleksi pusaka di museum Mande Rubiah.

Kamu bisa berkunjung langsung ke musium Mande Rubiah di Lunang Silaut, Kabupaten Pesisir Selatan. Mande Rubiah merupakan sebuah gelar kehormatan yang terus di warisi dari generasi ke generasi, sebutan lain dari Bundo kandung yang berasal dari kerajaan Pagaruyung.

Kemudian mengasingkan diri ke lunang sebab konflik yang terjadi di kerajaan Pagaruyung. Kini rumah gadang tersebut ditinggali oleh keturunan Mande Rubiah generasi ke 7. 

BACA JUGA:Komplek Museum dan Makam Mande Rubiah, Konon Telur Burung Garuda Disimpan di Sini

BACA JUGA:Pantesan Sakti, 4 Weton Ini Ternyata Memiliki Karomah Sunan Kalijaga yakni Ilmu Laduni

Rumah gadang tersebut telah masuk kedalam situs warisan purbakala kerajaan Pagaruyung Sumatra Barat. Menjadi rumah bagi ratusan koleksi benda benda pusaka dan benda kuno lainnya.

Menurut cerita masyarakat setempat, keberadaan sebuah telur berukuran 60cm ini di yakini di peroleh oleh seorang pendekar dari dalam lubang.

Warga meyakini telur tersebut berasal dari seekor Burung Garuda yang saat itu memiliki ukuran yang sangat besar bahkan menurut legenda nya bentangan sayapnya bisa menutupi sebagian wilayah kampung.

Untuk menjaganya agar telur tetap awet, isi telur tersebut kemudian di keluarkan.

BACA JUGA:Kisah Mande Rubiah, Bundo Kanduang Terakhir Sumatera Barat Versi Pesisir Selatan

BACA JUGA:Temuan Istana Mande Rubiah Tahun 1979, Rahasia Keberadaan Bundo Kanduang Terakhir Minang Akhirnya Terungkap

Sampai saat ini belum ada penelitian yang resmi yang menyebutkan bahwa keaslian telur tersebut. Namun terlepas dari semua hal itu masyarakat akan selalu menyakini bahwa itu merupakan telur burung Garuda yang berasal dari ratusan tahun silam. 

Terlepas dari benar apa tidaknya telur tersebut, namun pada zaman dahulu berkemungkinan memang ada hewan hewan besar seperti burung Garuda, sebab hewan mitologi dan cerita sejarah banyak berasal dari masa lampau yang belum di ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: