PLN

Suka Nonton Doraemon? Simak 3 Karakter Kepemimpinan Dari Karakter Pemainnya

Suka Nonton Doraemon? Simak 3 Karakter Kepemimpinan Dari Karakter Pemainnya

Suka Nonton Doraemon? Simak 3 Karakter Kepemimpinan Dari Karakter Pemainnya--

RADARUTARA.ID - Anime Doraemon mengisahkan kehidupan seorang anak laki-laki yang pemalas bernama Nobita Nobi. Nobita yang kala itu duduk di bangku kelas 5 SD didatangi oleh sebuah robot kucing bernama Doraemon yang datang dari abad ke-22.

Robot kucing yang melakukan perjalanan kembali dalam waktu dari abad ke-22 untuk membantu Nobita agar dapat menikmati kesuksesan.

Doraemon sendiri merupakan karakter fiksi dalam serial anime Jepang yang dibuat oleh Fujiko F. Fujio. 

Meskipun Doraemon adalah serial animasi anak-anak yang ditonton sebagai hiburan, tapi kita dapat memetik berbagai pelajaran hidup salah satunya ialah mengetahui 3 karakter kepemimpinan dari karakter pemeran anime Doraemon.

Melansir dari akun TikTok @tanya.bokap, seorang anak bertanya kepada bapaknya mengenai anime Doraemon. 

"Pak, pendapat bapak tentang Doraemon?" tanya sang anak.

"Film nya keren banget," jawab sang bapak dengan mengacungkan jempolnya. 

Setelah itu sang bapak mulai menceritakan hal-hal positif yang dapat diambil dari film Doraemon.

Dalam anime Doraemon itu dapat kita temui 3 karakter kepemimpinan, yaitu:

1. Karakter kepemimpinan dengan fisik

Karakter ini diwakili oleh Giant yang bertubuh tinggi dan besar untuk usianya. Jika terjadi hal sulit, Giant yang pemberani selalu maju paling depan untuk mengatasinya. Dapat dilihat dalam beberapa petualangan, Giant memang banyak diandalkan untuk memimpin karena dapat dipercaya.

Dalam realita kehidupan, ketika seseorang masih di usia belia atau kanak-kanak, maka yang menjadi pemimpin dalam kelompok adalah orang yang memiliki badan besar.

2. Karakter kepemimpinan dengan pemikiran

Karakter ini diwakili oleh Suneo, seorang anak kaya yang manja dan seringkali menangis ketika dihadapkan situasi sulit. Meski begitu, Suneo menyukai travelling dan membaca sehingga memiliki pengetahuan yang luas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: