Perhatikan Langkah Memulai Bisnis Online Sebelum Memulainya
Perhatikan Langkah Memulai Bisnis Online Sebelum Memulainya--
Meningkatnya perkembangan pemasaran digital, membuat bisnis online terasa menjanjikan untuk dilakukan. Banyak pihak baik perorangan maupun perusahaan mulai memasarkan produk ataupun jasa yang dijualnya secara online.
Meski terlihat efisien karena bisa mendapatkan pembeli dari mana saja, nyatanya membangun bisnis online termasuk perkara gampang-gampang susah. Dari luar terlihat mudah dan instan, tapi saat memulai bisnis ini membutuhkan usaha dan perhatian khusus yang tidak sedikit. Karena itu diperlukan kiat-kiat dan beberapa langkah memulai bisnis online sebelum memulainya.
8 Langkah Memulai Bisnis Online
Bagi Anda yang ingin menjalankan bisnis ini, berikut langkah yang harus kita perhatikan sebelum memulainya.
1. Pilih jenis usaha yang ingin dijalankan
Ini merupakan langkah awal yang penting untuk menentukan bisnis apa yang ingin dijalani. Karena dengan mengetahui jenis produk yang akan dijual, Anda pun akan lebih mudah menentukan langkah-langkah selanjutnya. Pikirkan baik-baik produk apa yang ingin dijual. Memang proses pemilihan ini terasa agak sulit namun hal ini penting dilakukan agar bisnis Anda bisa bertahan. Misalnya Anda bisa mencari tahu permasalahan yang ada di lingkungan sekitar atau bisa juga memilih hobi yang Anda miliki sebagai ide dasar bisnis yang akan Anda jalani.
2. Membuat rencana bisnis sederhana
Langkah ini tidak kalah penting untuk dilakukan karena akan membuat bisnis online yang Anda akan jalani menjadi lebih terukur dan terarah. Dalam membuat rencana bisnis, ada beberapa faktor yang akan Anda buat perencanaannya berupa deskripsi bisnis yang akan dijalani, analisis pasar tentang kompetitor produk serupa dan target pelanggan, deskripsi produk, rencana pemasaran, kebutuhan logistik dan operasional, serta rincian rencana keuangan. Menyiapkan rencana bisnis sederhana bertujuan agar bisnis online Anda dapat berjalan dengan baik.
3. Riset pasar
Dengan membuat riset pasar, Anda bisa lebih memahami produk yang akan dijual serta sasaran calon pelanggan. Riset pasar berupa mencari tahu produk serupa dari kompetitor. Mulai dari jenis produk, harga jual di pasaran, hingga cara kompetitor melayani pelanggan juga penting untuk diketahui. Hal ini bisa membantu Anda mengetahui kekurangan serta kelebihan juga peluang produk yang akan diual. Adanya data tersebut bisa membantu Anda membuat dan mengembangkan produk yang lebih baik lagi.
4. Mengetahui target pelanggan
Dengan mengetahui target pelanggan, Anda pun bisa mengetahui jenis produk yang tepat, bentuk pelayanan, serta strategi promosi yang tepat untuk menjangkau pelanggan.
5. Memilih platform untuk bisnis online
Hal ini sangat penting untuk memilih platform yang tepat untuk memulai bisnis online Anda. Jika produk yang Anda jual berbentuk barang (ada wujudnya), Anda bisa memilih menjualnya melalui suatu platform marketplace. Namun, jika yang Anda jual adalah jasa, penggunaan media sosial dirasa lebih efektif karena Anda bisa berinteraksi langsung dengan calon pelanggan.
Jika Anda memutuskan menjual produk melalui platform marketplace, ada baiknya Anda juga mencari tahu cara buka toko online di platform yang Anda pilih. Karena memang perlu waktu dan pengetahuan khusus agar toko online Anda di marketplace bisa maju dan berkembang. Namun jika Anda memilih membuka toko online di marketplace Blibli, Anda sebagai pihak seller akan mendapat panduan lengkap dan tuntas untuk membuka dan mengembangkan toko online tersebut. Mulai dari panduan pengguna, bebas biaya beriklan untuk menaikkan performa toko agar bisa muncul di pencarian platform, serta layanan Seller Care setiap hari yang bisa membantu Anda menjawab dan mengatasi kendala yang muncul dalam memasarkan produk di toko online Anda.
6. Manfaatkan fitur-fitur yang ada di platform pilihan Anda
Suatu marketplace biasanya memiliki banyak fitur-fitur tambahan seperti foto, video, deskripsi produk, nilai rating dan kolom komentar. Fitur-fitur yang ada dapat dimaksimalkan untuk mendorong penjualan produk jadi lebih efektif. Misalnya dengan menampilkan foto produk yang jernih dan sesuai dengan keadaan produk yang sebenarnya. Bangun kepercayaan pelanggan dengan menjual produk berkualitas atau sesuai deskripsi produk. Saat pelanggan senang dan puas dengan produk yang Anda jual, maka kolom komentar akan dipenuhi komentar positif yang tentunya akan membentuk kesan positif bagi toko online Anda.
7. Membuat website untuk toko online Anda
Adanya website untuk suatu produk atau jasa mampu meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap produk atau jasa yang Anda jual. Beberapa keuntungan lainnya jika toko online Anda memiliki website sendiri yaitu membantu penyebaran informasi tentang produk yang Anda jual serta menjaring calon pelanggan lebih luas lagi.
8. Pasarkan produk melalui media sosial
Berpromosi melalui media sosial dapat memberi efek besar untuk penjualan suatu produk. Anda pun jangan ketinggalan untuk memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Instagram, YouTube dan juga Tiktok sebagai media promosi yang efektif dan ekonomis. Lewat media sosial pula, Anda bisa menjalin hubungan dengan konsumen ataupun calon konsumen lainnya. Adanya fitur bisnis atau toko pada semua media sosial juga bisa membantu Anda memasarkan dan menjual produk. Agar media sosial Anda bisa menarik calon pelanggan, buat konsep foto dan video yang jernih dan tajam serta unik. Jika perlu sediakan bujet untuk membayar jasa influencer.
Itulah beberapa kiat yang bisa Anda terapkan sebelum memulai bisnis online. Dengan perencanaan yang tepat, tentunya akan membantu toko online Anda maju dan berkembang. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: