2 Desa di Bengkulu Utara Kembali Masuk 10 Besar Lomba Dewi Provinsi

2 Desa di Bengkulu Utara Kembali Masuk 10 Besar Lomba Dewi Provinsi

Seleksi lomba desa wisata tingkat kabupaten beberapa waktu lalu.--

ARGA MAKMUR RU.ID- Berdasarkan hasil penilaian dan seleksi dari tim juri, 2 desa di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) kembali dinyatakan masuk ke peringkat 10 besar lomba Desa Wisata (Dewi) tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2022. 

Pengumuman ini disampaikan secara langsung oleh tim juri yang didampingi oleh Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, melalui live instagram di akun resmi mereka. 

Kedua desa yang beruntung tersebut yakni Desa Wisata Religi Rama Agung Kecamatan Arga Makmur dan Desa Wisata Alam Batu Raja Rejang Kecamatan Hulu Palik.

Nantinya kedua desa tersebut akan bertarung dengan 8 desa lainnya, untuk memrebutkan predikat desa terbaik dalam lomba Desa Wisata tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2022. 

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten BU, Hendri Kisinjer, SE, MM mengaku bangga atas pencapaian yang telah diraih oleh desa wisata di BU, dimana dari enam perwakilan yang dikirim 2 diantaranya berhasil masuk 10 besar bersama desa wisata dari kabupaten lainnya. 

"Alhamdulillah ini pencapaian yang sangat membanggakan dan semua persiapan secepatnya akan segera dilaksanakan," jelas Kadis. 

Selain itu, ini menjadi kali kedua untuk kedua desa tersebut masuk nominasi 10 besar lomba Dewi, karena ditahun 2021 lalu keduanya juga telah bertarung dalam ajang yang sama. Untuk itu, Kadis optimis keduanya bisa meraih predikat yang memuaskan karena telah memiliki pengalaman ditahun sebelumnya. 

"Kita tentu harus optimis bisa juara dan kami akan menampilkan yang terbaik dalam babak pemaparan dan visitasi lapangan nantinya," tutup Hendri Optimis. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: