10 Desa Belum Usulkan Pencairan DD
TAP RU.ID - Sebanyak 10 Desa di Kecamatan Tanjung Agung Palik (TAP) yakni, Desa Sengkuang, Lubuk Pendam, Alun Dua, Tanjung Agung, Padang Sepan, Lubuk Gading, Ketapi, Sawang Lebar, Sawang Lebar Ilir dan Desa Lubuk Semantung, hingga saat ini belum mengajukan usulan pencairan Dana Desa Tahap I Tahun anggaran 2022. Sekcam TAP, Supomo menuturkan, saat ini desa-desa di wilayah kerjanya tersebut masih melakukan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), kemungkinan pada akhir Maret nanti sudah ada yang menyampaikan usulan pencairan DD. \"Walaupun kita belum tau kapan Dana Desa cair, tetapi lebih baik diusulkan dari sekarang biar nantinya tidak terburu-buru,\" tuturnya. Apalagi, sambung Supomo, tahun 2022 ini fokus di pemerintahan desa bakal terpecah karena ada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, hal ini seharusnya di jadikan pertimbangan oleh pihak desa untuk segera melakukan pengusulan pencairan DD. \"9 desa yang menggelar Pilkades, untuk APBDes harus bisa dipercepat lagi karena ada item yang dianggaran dalam APBDes yang bakal digunakan untuk Pilkades serentak,\" sambung Supomo. Diakui Supomo, selama ini pemerintah desa sering mengalami kendala dalam menyusun APBDes sehingga penyelesaiannya menjadi terlambat. Beberapa kendala yang ditemui terkait Sumber Daya Manusia (SDM) dan juga tidak ada titik temu dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD). \"Untuk itu, kepala desa dan BPD harus ada titik temu terlebih dahulu terkait program yang disusun,\" tutupnya. (bin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya