Komunitas Sopir Tambal Jalan

Komunitas Sopir Tambal Jalan

PADANG JAYA RU - Rusaknya jalan lintas kabupaten tepatnya mulai dari Desa Gunung Selan hingga ke Padang Jaya, Minggu (11/4) membuat komunitas sopir yang tergabung dalam Unit Truk Comunity (UTC) merasa tergugah untuk melakukan aksi. Ini lantaran, kondisi jalan yang menghubungkan dua kecamatan itu merupakan akses utama. Ketua UTC, Mas Ghotil mengatakan, jalur yang ditambal dan diperbaiki para sopir menggunakan batu dan material sirtu ini, untuk menutupi badan jalan yang berlubang. \"Giat bakti sosial kali ini di sepanjang Pagar Mas menuju Gunung Selan,\" katanya. Kondisi jalan berlubang itu, dikatakan Ghotil, selain mengakibatkan kendaraan para sopir sering kali rusak berat, juga dapat menyebabkan kecelakaan lalu lintas. Karena menghindari lubang. \"Untuk itu, kami langsung mengumpulkan dana buat pembelian material untuk menutupi badan jalan yang membahayakan para sopir yang bermuatan,\" imbuhnya. Untuk itu, dirinya berharap pemerintah punya perhatian khusus untuk melakukan perbaikan jalan, agar tidak ada lagi korban kecelakaan karena menghindari jalan berlubang. \"Saya berharap jalan ini segara diperbaiki, selain untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas, juga untuk menunjang pertumbuhan ekonomi warga,\" pungkasnya. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: