RADARUTARA.ID- Bagi umat Islam, membuka pintu rejeki agar bisa lebih lancar diantaranya bisa dilakukan dengan menjalankan amalan-amalan, sebagai cara untuk meminta pertolongan kepada Allah SWT.
Sebab, terkadang dalam menjalankan kehidupan di dunia ini tidak cukup hanya di lakukan dengan kerja keras saja untuk mendapatkan rejeki yang lancar dan berkah dari Allah SWT. Oleh karena itu, perlu adanya sejumlah amalan agar Allah SWT memberikan apa yang kita harapkan, baik itu soal rejeki, uang, materi, kesehatan, rasa gembira, dan kebaikan lainnya.
Lantas apa saja amalan-amalan pembuka rezeki yang disarankan oleh Nabi Muhammad SAW dalam hadis-hadisnya? berikut ini 7 amalan pembuka rejeki dilansir dari laman baznas.go.id
BACA JUGA:Belum Ada Regulasi Turunan Tentang Masa Jabatan Kades Maksimal 8 Tahun
1. Shalat Tahajjud
Rasulullah SAW seringkali menegaskan pentingnya Shalat Tahajjud. Beliau bersabda, "Pada tiap malam Tuhan kami Tabaraka wa Ta'ala turun (ke langit dunia) ketika tinggal sepertiga malam yang akhir. Ia berfirman: 'Barang siapa yang menyeru-Ku, akan aku perkenankan seruannya. Barang siapa yang meminta kepada-Ku, aku perkenankan permintaannya. Dan barang siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, aku ampuni dia," (HR. Bukhari dan Muslim).
2. Sedekah
Rasulullah SAW menyatakan bahwa sedekah memiliki kemampuan untuk menarik berkah dan membuka pintu rezeki. Selain itu, sedekah dapat membuka rezeki juga tercantum dalam Al-Quran Surat Saba ayat 39: "Katakanlah, 'Sungguh, Tuhanku melapangkan rezeki dan membatasinya bagi siapa yang Dia kehendaki di antara hamba-hamba-Nya.' Dan apa saja yang kamu infakkan Allah akan menggantinya dan Dialah Pemberi Rezeki yang terbaik.
BACA JUGA:Jarang Disadari, Berikut 7 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Kafein
3. Shalat Dhuha
Rasulullah SAW sangat menganjurkan Shalat Dhuha, yang dilakukan di waktu pagi setelah matahari naik beberapa derajat. Beliau bersabda, "Setiap ruas dari anggota tubuh di antara kalian pada pagi hari, harus dikeluarkan sedekahnya. Setiap tasbih adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, menyuruh kebaikan adalah sedekah, dan mencegah kemungkaran adalah sedekah. Dan semua itu dapat disepadankan dengan mengerjakan sholat dhuha dua rakaat," (HR Muslim).
4. Membaca Surah Al-Waqi'ah
Surah Al-Waqi'ah adalah surah yang sering diidentifikasi sebagai pembuka pintu rezeki. Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang membaca Surah Al-Waqi'ah setiap malam, ia tidak akan mengalami kemiskinan," (HR. Al-Hakim).
5. Istighfar (Meminta Ampunan)
Nabi Muhammad SAW secara rutin beristighfar dan menekankan pentingnya beristighfar untuk membuka pintu rezeki. Beliau bersabda, "Aku beristighfar kepada Allah dan bertaubat kepada-Nya lebih dari tujuh puluh kali dalam sehari," (HR. Bukhari).