Hanya dengan membaca surat Al Mulk, niscaya Allah akan memberikan cahaya di alam kubur sehingga menjadi terang benderang.
Di alam kubur kelak, Allah juga akan menjaga orang-orang yang selama hidupnya mengamalkan surat Al Mulk setiap malam sebelum tidur.
"Baca Al Mulk setiap malam, di antara fadhilahnya memberikan cahaya di alam kubur saat tidur yang panjang sebelum masuk alam bangkit nanti," ungkap Ustaz Adi Hidayat.
"Agar cahaya dapat terus, dijaga oleh Allah, salah satu kemuliannya dari surat Al Mulk," sambungnya.
Itu sebabnya, jangan sia-siakan kesempatan meskipun sudah ngantuk setelah tarawih namun sebelum tidur sempatkan membaca surat Al Mulk terlebih dahulu.*