Logistik Pemilukada di Lebong Tandai Didistribusikan Estafet Gunakan Molek, Staf KPU RI Turut Awasi
PPK dan jajaran staf KPU RI mengawal pendistribusian logistik ke Lebong Tandai--
NAPAL PUTIH, RADARUTARA.ID- Senin (25/11) atau H-2 pencoblosan, Logistik Pemilukada 2024 khusus TPS sulit di Kecamatan Napal Putih, Kabupaten Bengkulu Utara tak terkecuali logistik khusus di Desa Lebong Tandai mulai didistribusikan oleh jajaran PPK Kecamatan Napal Putih ke masing-masing sekretariat PPS.
Khusus pendistribusian logistik Pemilukada khusus di Desa Lebong Tandai, dilakukan secara estafet menggunakan transportasi Molek.
Hadir dan ikut melakukan pengawasan secara melekat terhadap proses pendistribusian logistik Pemilukada kepada TPS sulit di Kecamatan Napal Putih diantaranya adalah anggota TNI-Polri, Panwascam beserta PKD serta PTPS, PPK hingga staf dari KPUD Bengkulu Utara dan KPU RI.
"Logistik khusus TPS sulit termasuk untuk di Lebong Tandai langsung kita diatribusikan hari ini menggunakan Molek. Pendistribusian dikawal melekat oleh aparat keamanan dan ikut diawasi langsung oleh staf KPU RI," pungkas Ketua PPK Napal Putih, Habibie.
BACA JUGA:KPU Provinsi Bengkulu Pastikan Romer Tetap Jadi Peserta Pilgub Bengkulu
Diakui Habibie, proses pendistribusian logistik Pemilukada khusus di Desa Lebong Tandai dilaksanakan secara estafet menggunakan Molek.
"Satu Molek kita gunakan untuk membawa logistik ke Lebong Tandai dari Desa Air Tenang. Nanti, ketika sampai dilokasi longsor yang sebelumnya pernah terjadi kemarin. Secara estafet molek dari Lebong Tandai akan menyambut logistik untuk dilanjutkan ke Desa Lebong Tandai. Insya Allah tidak ada kendala berarti, sehingga malam nanti posisi logistik sudah berada di PPS," demikian Habibie.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: