Mengenal Festival Tabut, Tradisi Menyambut Tahun Baru Islam di Bengkulu

Mengenal Festival Tabut, Tradisi Menyambut Tahun Baru Islam di Bengkulu

Mengenal Festival Tabut, Tradisi Menyambut Tahun Baru Islam di Bengkulu--

RADARUTARA.ID - Selain terkenal sebagai Bumi Rafflesia dan menjadi kota kelahiran ibu negara Fatmawati (istri Presiden RI Soekarno), Provinsi Bengkulu juga terkenal dengan Festival Tabut yang telah terjadwal setiap tanggal 1 hingga 10 Muharram.

Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, mengatakan bahwa Festival Tabut 2024 kembali hadir di Kota Bengkulu. Festival ini akan digelar pada tanggal 6 Juli sampai dengan 16 Juli 2024 atau 1 Muharram sampai dengan 10 Muharram 1446 H bertempat di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu.

Festival Tabut adalah tradisi tahunan yang dilakukan secara turun temurun oleh masyarakat Bengkulu untuk menyambut tahun baru Islam pada tanggal 1 Muharram hingga 10 Muharram.

Festival ini digelar untuk mengenang kematian cucu Nabi Muhammad, yakni Al Husain yang syahid di Padang Karbala dan mengenang kejayaan Islam. Tradisi Tabut ini telah ada sejak 1685 M dan pertama kali dijalani oleh Syekh Burhanuddin (Imam Senggolo).

BACA JUGA:Sejarah dan Makna Malam 1 Suro bagi Masyarakat Jawa

Rangkaian prosesi upacara Tabut terdiri dari doa untuk memohon keselamatan/pamit rajo agung, mengambik tanah, duduk penja, menjara, meradai, arak Penja, arak sorban, gam, tabut naik pangkek, arak gedang, soja, tabut tebuang, cuci penja hingga doa penutup. Semua rangkaian upacara Tabut ini juga bercerita tentang proses ditemukannya jasad atau potongan bagian tubuh Al-Husein yang mati syahid di Padang Karbala.

Lama kelamaan, prosesi upacara tabut berkembang menjadi festival budaya lantaran bukan cuma terdiri dari rangkaian prosesi upacara saja, namun juga menampilkan beraneka ragam lomba mulai dari lomba atraksi dhol, lomba ikan-ikan, lomba tari kreasi tabut, serta telong-telong. Tak hanya itu, ada juga pasar rakyat, pawai atau karnaval hingga pameran ekonomi kreatif (UMKM).

Gubernur Bengkulu mengajak kepada selurub masyarakat untuk ikut menyukseskan acara Festival Tabut 2024. Diharapkan dengan adanya Festival Tabut ini bisa menarik wisatawan untuk datang melihat secara langsung festival tersebut dan bisa meningkatkan perekonomian Provinsi Bengkulu.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: